Muthia
5.0
(1 Rating)
sengaja dimasak tanpa cabe karena untuk anak anak . dan ternyata anak anak suka ,varian menu baru olahan tempe bosen di goreng terus ,sekali kali dimi
Wajan
Langkah 1
Potong dadu kecil-kecil tempe.
Langkah 2
Lalu siapkan wajan dan beri minyak goreng, setelah panas masukkan tempe.
Langkah 3
Setelah sisi 1 berwarna kecokelatan, lalu balikkan sisi lainnya. Goreng sampai matang, kemudian angkat dan tiriskan.
Langkah 4
Siapkan kacang panjang dan cuci bersih.
Langkah 5
Lalu potong seukuran 1 ruas jari.
Langkah 6
Kupas kulit bawang bombay, lalu iris tipis-tipis.
Langkah 7
Siapkan wajan, lalu oseng irisan bawang bombay sampai tercium harum.
Langkah 8
Lalu masukkan kacang panjang.
Langkah 9
Masukkan kecap manis ke dalam wajan yang berisikan kacang panjang.
Langkah 10
Kemudian masukkan tempe goreng, lalu beri garam dan kaldu jamur bubuk. Oseng sampai merata dan cicipi rasanya. Setelah matang, lalu angkat dan sajikan serta masukkan ke dalam lunch box anak.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua