Andini
5.0
(1 Rating)
Pas banget tim doyan nyamil never end! Mudah banget pakai banget dan budget gak terlalu mahal. Yuk cobain.
Langkah 1
Campur jadi satu dan aduk rata dahulu tepung segitiga, tepung beras, gula dan garam.
Langkah 2
Lalu masukan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata dan tidak ada tepung yang menggumpal.
Langkah 3
Lalu masukan margarin cair aduk hingga rata
Langkah 4
Potong 1 buah pisang jadi 2, lalu masukan kedalam adonan tepung aduk rata.
Langkah 5
Panaskan secukupnya minyak, lalu masukan pisang dan goreng hingga kedua permukaannya matang/kuning kecoklatan lalu angkat tiriskan.
Langkah 6
Tata si pisang goreng di piring, beri parutan keju dan meses lalu beri secukupnya susu kental manis dan siap disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Diskusi ()
Lihat Semua