Rose Apple & Banana Pie Gluten Free

Resep Rose Apple & Banana Pie Gluten Free

Vicky Dwi Lestari

Vicky Dwi Lestari

5.0

(1 Rating)

Bikin Pie GF yuuuk... tadinya mau Pie apel saja, tapi karena sebelah dimakan anak anak jadilah sisanya aku isi pisang, keju dan ceres. Tetep enak😍

Bahan Utama

100gr Tepung Mocaf Gluten Free

50gr Margarin mix Butter

1 butir kuning telur

2 sdm gula halus

2 sdm air es (sesuai kelembaban tepung)

Rose Apple:

1/2 buah Apel fuji

1 sdm air perasan jeruk lemon

200ml Air

1 sdt gula pasir

1 sdt madu

Isian Pisang;

8 iris pisang

2 sdm keju parut

2 sdm Ceres

1/2 sdm margarin

Alat & Perlengkapan

Garpu

Oven

Cara Membuat

Campurkan semua bahan kulit aduk rata sampai bisa dipulung.

Langkah 1

Campurkan semua bahan kulit aduk rata sampai bisa dipulung.

Ambil 22 gr adonan lalu masukkan dalam cetakan pie dan tekan tekan sampai rata semua permukaan cetakan.

Langkah 2

Ambil 22 gr adonan lalu masukkan dalam cetakan pie dan tekan tekan sampai rata semua permukaan cetakan.

Tusuk dengan garpu kulit pie agar tidak gembung saat dipanggang. Lalu oven dengan api atas bawah selama 20 menit suhu 210°C (sesuaikan Oven Masing masing).

Langkah 3

Tusuk dengan garpu kulit pie agar tidak gembung saat dipanggang. Lalu oven dengan api atas bawah selama 20 menit suhu 210°C (sesuaikan Oven Masing masing).

Cuci bersih Apel, iris tipis apel lalu rendam dalam 150ml Air dan beri perasan airjeruk lemon aduk rata diamkan 5 menit.

Langkah 4

Cuci bersih Apel, iris tipis apel lalu rendam dalam 150ml Air dan beri perasan airjeruk lemon aduk rata diamkan 5 menit.

Tata apel dalam pan anti lengket lalu tambahkan air dan gula pasir masak sampai pinggirnya berbuih, matikan api. dan tambahkan madu aduk rata.

Langkah 5

Tata apel dalam pan anti lengket lalu tambahkan air dan gula pasir masak sampai pinggirnya berbuih, matikan api. dan tambahkan madu aduk rata.

Angkat apel dan tiriskan. Airnya jangan dibuang.

Langkah 6

Angkat apel dan tiriskan. Airnya jangan dibuang.

Ambil 7 lembar irisan setengah menumpuk lalu gulung.

Langkah 7

Ambil 7 lembar irisan setengah menumpuk lalu gulung.

Simpan dalam kulit Pie yang sudah diangkat dari oven lalu mekarkan dengan jari tangan. Isian pisang beri irisan pisang, keju parut, ceres dan margarin.

Langkah 8

Simpan dalam kulit Pie yang sudah diangkat dari oven lalu mekarkan dengan jari tangan. Isian pisang beri irisan pisang, keju parut, ceres dan margarin.

Oven dalam suhu 190°C api atas bawah (sesuaikan oven masing masing) Keluarkan dari oven, biarkan suhu ruang lalu lepas dari cetakan. taburi gula halus dan Beri hiasan daun mint, siap disajikan🥰🥰

Langkah 9

Oven dalam suhu 190°C api atas bawah (sesuaikan oven masing masing) Keluarkan dari oven, biarkan suhu ruang lalu lepas dari cetakan. taburi gula halus dan Beri hiasan daun mint, siap disajikan🥰🥰

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: