Dani Mahendra
5.0
(1 Rating)
Yeeyy ...bulan Ramadan sudah datang lagi, saatnya bebikin kue lagi. Bikin selai dulu untuk isiannya, karena anak-anak lebih suka kalau selainya biki
2 buah nanas super
180 gr gula pasir
3 ruas jari kayu manis
1 sdt perasan jeruk nipis
Langkah 1
Kupas nanas, buang matanya, kemudian cuci bersih dan potong-potong. Setelah itu, parut atau haluskan nanas.
Langkah 2
Masak nanas yang sudah dihaluskan hingga kadar air menyusut, aduk sesekali.
Langkah 3
Setelah kadar air menyusut, tambahkan gula pasir dan kayu manis.
Langkah 4
Kemudian, tambahkan perasan jeruk nipis. Aduk perlahan dengan menggunakan api kecil.
Langkah 5
Masak hingga set dan tidak lengket di wajan. Angkat dan dinginkan.
Langkah 6
Setelah dingin, bentuk bulat sesuai selera. Selai nanas siap digunakan!
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua