Irma Anisarahma
5.0
(1 Rating)
Untuk cemilan ataupun lauk tetap nikmat.
5 buah sosis ayam
¼ siung bawang bombay
2 siung bawang putih
1 cm jahe
2 sdm saos tiram
1 sdm kecap manis
1 sdt tepung maizena
50 ml air
Secukupnya garam
Secukupnya gula
Secukupnya lada bubuk
1 sdm margarin untuk menggoreng sosis
Sedikit minyak goreng untuk menumis bumbu
Advertisement
Langkah 1
Potong sosis menjadi 2 atau sesuai selera. Belah di kedua ujung nya.
Langkah 2
Lelehkan margarin dan goreng sosis hingga kecoklatan. Sisihkan.
Langkah 3
Dalam wadah campur tepung maizena dan air. Aduk rata. Sisihkan.
Langkah 4
Cincang halus bawang putih dan bawang bombay. Geprek jahe.
Langkah 5
Lalu panaskan minyak dalam wajan atau teflon. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe hingga harum.
Langkah 6
Masukkan saos tiram, saos tomat, garam, gula dan lada bubuk. Aduk rata. Koreksi rasa.
Langkah 7
Selanjutnya tambahkan larutan maizena. Aduk rata.
Langkah 8
Tata sosis dalam piring saji. Kemudian siram saos tiram di atasnya. Sosis saos tiram siap disantap. Yummy.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua