Anggun Novilasari
5.0
(1 Rating)
Bekal sederhana sat set buat bekal sekolah anak.
Advertisement
Langkah 1
Pecahkan telur, tambahkan garam dann merica, kocok merata.
Langkah 2
Haluskan bawang putih dan garam.
Langkah 3
Parut wortel.
Langkah 4
Iris tipis daun bawang.
Langkah 5
Campurkan wortel, daun bawang, dan bumbu halus ke dalam telur, aduk rata.
Langkah 6
Panaskan teflon, tuang 1/3 adonan telur, setelah agak berkulit, gulung telur, tambahkan 1/3 adonan lagi, gulung lagi, tuang adonan terakhir, gulung lagi, lalu penyet-penyet pelan telur dengan spatula supaya dalamnya matang. Sisihkan. Iris menjadi beberapa bagian.
Langkah 7
Iris tahu bentuk stik.
Langkah 8
Campur terigu, maizena, garam, merica, dan kaldu bubuk. Bagi menjadi 2 bagian. 1 bagian tambahkan air untuk pencelup basah.
Langkah 9
Ambil tahu, masukkan ke pencelup basah lalu gulingkan ke pencelup kering, goreng hingga matang. Sajikan bekal dengan nasi yang dibentuk bulat, jelly, dan saus.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua