5 Resep Kue Keranjang Nikmat, Tak Harus Digoreng

Temukan pilihan resep kue keranjang nikmat dan mudah dibuat

5 Resep Kue Keranjang Nikmat, Tak Harus Digoreng

penulis:

Bella Charina Putri

Bagikan:

Budaya saat Imlek salah satunya adalah berbagi kue keranjang. Kalau ingin membagikan kue keranjang buatan sendiri, Sobat Yummy bisa coba resep kue keranjang yang sudah dikompilasi oleh Yummy App di sini, lho.

Nian gao atau yang lebih akrab disebut kue keranjang merupakan kue khas perayaan Sincia atau Tahun Baru Imlek. Penyebutan kue keranjang sendiri tercipta dari cetakannya yang berbentuk seperti keranjang. Memiliki tekstur yang kenyal dengan rasa yang manis, kue keranjang mampu bertahan selama lebih dari enam bulan.

Apa Itu Kue Keranjang?

Nian gao berasal dari bahasa Mandarin di mana nian berarti tahun dan gao bermakna kue. Sedangkan dalam bahasa Hokkian dapat juga disebut Thiam Pan

Bahan dasar kue keranjang sendiri aslinya hanya berupa tepung ketan dan gula. Gula yang dicairkan kemudian diaduk bersama dengan tepung ketan lalu dikukus. Adonan tersebut akan dicetak menggunakan keranjang-keranjang bulat berdiameter sekitar 8 cm hingga 10 cm yang telah dilapisi dengan daun pisang atau plastik.

Kue keranjang juga merupakan kue yang disajikan pada upacara sembahyang kepada leluhur. Kue keranjang yang disusun bertingkat meninggi dan semakin ke atas bentuknya semakin mengecil, bermakna harapan akan adanya peningkatan rezeki dan kemakmuran di tahun mendatang. Sedangkan rasa manis dan tekstur lengketnya menyimbolkan persatuan dan kerukunan antarmanusia.

Nah, bagi Sobat Yummy yang ingin merasakan lezatnya kue keranjang, Yummy App telah memilihkan 5 resep kue keranjang yang mudah dibuat. Yuk, simak selengkapnya!

1. Kue Keranjang Rumahan

kue keranjang
Ilustrasi kue keranjang rumahan (wikimedia.org/Midori)

Berikut resep kue keranjang rumahan yang dimuat dalam buku 25 Resep Festive Chinese Food dan Kue (2013) oleh Fajar Ayu Ningsih.

Bahan-bahan:

  1. 375 ml air panas
  2. 400 gram gula pasir
  3. 300 gram oats instan, haluskan dengan blender
  4. 300 gram tepung ketan
  5. 75 gram tepung sagu
  6. 300 ml santan
  7. ¼ sdt garam
  8. ½ sdm minyak goreng untuk olesan

Cara membuat:

  1. Tuang air panas ke dalam mangkuk, tambahkan gula pasir dan aduk hingga gula larut;
  2. Taruh oats, tepung ketan, tepung sagu dalam wadah. Tuang air gula dengan disaring terlebih dahulu, kemudian aduk-aduk;
  3. Tambahkan santan dan garam. Aduk hingga adonan halus dan rata;
  4. Siapkan cetakan kue keranjang. Olesi cetakan dengan minyak goreng. Tuang adonan hingga penuh;
  5. Kukus adonan kue keranjang selama 30 menit hingga kue matang.
  6. Angkat dan dinginkan. Potong-potong sesuai selera dan sajikan.

2. Kue Keranjang Tanpa Digoreng

Ilustrasi kue keranjang
Ilustrasi kue keranjang (instagram.com/low_helen)

Bahan-bahan:

  1. 300 gram tepung ketan
  2. 100 gram tepung kanji
  3. 400 ml air matang
  4. 200 gram gula kelapa, serut halus
  5. 1 sendok teh air kapur sirih
  6. 1/4 sendok teh garam

Cara membuat:

  1. Campurkan tepung ketan dan tepung kanji dalam mangkuk besar
  2. Tambahkan air matang secara perlahan lalu aduk adonan menjadi lembut
  3. Tambahkan garam dan kapur sirih lalu aduk sampai rata
  4. Tuang adonan ke dalam loyang lalu panggang selama 30-40 menit atau hingga matang
  5. Setelah kue matang, taburkan gula kelapa serut halus diatasnya.

Baca Juga: 5 Cara Bagaimana Menyajikan Makanan Khas Imlek

3. Kue Keranjang Tradisional

ilustrasi kue keranjang(flickr.com/Mynata)
ilustrasi kue keranjang(flickr.com/Mynata)

Berikut resep dari Nungki Wardani yang telah dimuat di Yummy App.

Bahan-bahan:

  1. 100 gram gula merah, sisir tipis
  2. 50 ml air
  3. 100 ml santan cair
  4. 115 gram tepung ketan
  5. 25 gram tepung beras putih
  6. 1/2 sdt garam
  7. 1 sdt air jahe
  8. Daun pisang secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan panci kecil, masukan gula merah sisir dan 50 ml air. Masak sampai gula larut, angkat dan dinginkan.
  2. Siapkan wadah, masukan tepung ketan, tepung beras putih, garam, dan air jahe. Aduk rata, tuang santan lalu aduk kembali sampai tercampur rata.
  3. Masukan larutan gula merah yang sudah dingin, aduk dan saring adonan agar tidak ada adonan yang menggumpal.
  4. Siapkan cetakan dari daun pisang lalu tuang adonan kue keranjang sekitar 1/3 cetakan.
  5. Panaskan kukusan lalu kukus adonan kue keranjang selama 1 jam dengan tutup di lapisi kain bersih.
  6. Setelah 1 jam, angkat dan dinginkan sampai benar - benar dingin.
  7. Potong sesuai selera dan sajikan.

4. Kue Keranjang Kurma Merah

kue keranjang
Ilustrasi kue keranjang kurma merah (rri.go.id)

Bahan-bahan:

  1. 350 gram tepung ketan
  2. 10 gram tepung tang mien
  3. 200 ml santan kental
  4. 300 gram gula merah
  5. 1/2 sdt garam
  6. 300 ml air
  7. 1 buah kurma merah
  8. 1 loyang aluminium foil diameter 20 cm

Cara membuat:

  1. Rebus air gula dan garam sampai larut, lalu sisihkan sampai dingin.
  2. Kalau larutan gula sudah dingin, pindahkan ke dalam wadah yang agak besar.
  3. Campur larutan gula dengan tepung dan santan, aduk sampai kalis.
  4. Saring biar tidak ada yng bergerindil.
  5. Tuang adonan ke loyang aluminium foil berdiameter sekitar 20 cm, lalu kukus selama satu jam.
  6. Setelah matang, hias dengan kurma di atasnya dan dinginkan. Sajikan.

5. Kue Keranjang ala Taiwan

kue keranjang
Ilustrasi kue keranjang ala taiwan (manisdansedap.com)

Bahan-bahan:

  1. 200 gram gula merah
  2. 100 ml air
  3. 225 gram tepung ketan
  4. 50 gram tepung beras
  5. 200 ml santan cair
  6. 1/2 sdt garam
  7. 1/2 sdm air jahe
  8. 1 lembar daun pisang

Cara membuat:

  1. Masak gula merah dan air sampai larut. Angkat dan dinginkan.
  2. Campur tepung ketan, tepung beras, santan, garam, dan air jahe. Aduk rata.
  3. Tuang adonan ke dalam cetakan yang sudah dilapisi daun pisang.
  4. Kukus adonan dalam panci kukus selama 30 menit atau sampai matang. Angkat dan dinginkan dalam suhu ruang selama satu jam. Sajikan.

Baca Juga: 8 Resep Makanan Khas Imlek, Enak dan Wajib Ada

Itulah beberapa resep pembuatan kue keranjang yang siap memanjakan lidah Sobat Yummy. Melalui legitnya kue keranjang diharapkan akan membawa kemakmuran dan keharmonisan pada tiap-tiap potongan kue keranjang yang kalian nikmati.

Nah, untuk mengetahui lebih banyak lagi kreasi dan tips kuliner, yuk segera unduh Yummy App.

Topik

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Muthia

Muthia

Mie Panjang Umur (siu mie)

Mie Panjang Umur (siu mie)

(5.0)

10 langkah

1.1 rb

Artikel Lainnya di kuliner