Iklan - Scroll untuk Melanjutkan

10 Minuman Sehat dan Manfaatnya Bagi Kesehatan

Minuman ini, bisa menyehatkan tubuh kamu!

Kamu pasti sudah sering mendengar anjuran minum air 8 gelas per hari untuk memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh. Anjuran tersebut ada, karena manusia membutuhkan cairan yang cukup untuk dapat menjaga kesehatan tubuh.

Tentunya, kebutuhan tubuh manusia tidak selesai hanya dengan memenuhi keperluan cairan saja, tapi juga diusahakan untuk mengkonsumsi minuman yang sehat bagi tubuh. Seperti namanya, minuman sehat merupakan minuman yang dapat menjaga kesehatan dan memberikan banyak manfaat untuk tubuh kamu.

Karena itu, kamu harus tahu apa saja minuman sehat yang bisa membantu untuk menjaga kesehatan tubuh kamu. Nah, mari simak beberapa contoh minuman sehat yang bisa kamu konsumsi agar kesehatan tubuh terjaga dengan baik!

Iklan - Scroll untuk Melanjutkan

1. Air Mineral

ilustrasi saat minum air mineral (pexels.com/karolinagrabowska)

Minuman sehat yang pertama adalah air mineral, yang paling sering kamu konsumsi sehari-hari. Tak hanya bisa membantu memenuhi cairan dalam tubuh, air mineral yang mengandung H20 murni juga bisa membantu menjaga kesehatan.

Seperti yang terdapat dalam buku Air Bagi Kesehatan yang ditulis oleh beberapa ahli dari Universitas Indonesia dan Institut Pertanian Bogor, menjelaskan bahwa, air dapat berfungsi untuk mengeliminasi sisa metabolisme yang tidak diperlukan dalam tubuh, seperti halnya toksin. Toksin tersebut akan dibuang oleh air, melalui saluran kemih, pencernaan, maupun kulit. Dengan ke luarnya toksin dari dalam tubuh, kesehatan kamu akan lebih terjaga.

2. Susu

ilustrasi menuangkan susu ke dalam gelas untuk diminum (pexels.com/vladakarpovich)

Susu yang termasuk dalam kategori minuman sehat adalah susu kedelai, susu skim, dan susu rendah lemak (low fat). Menurut Journal of Food Science and Technology, susu kedelai memiliki kandungan kalsium dan natrium yang bermanfaat bagi tubuh. Kalsium sendiri mempunyai manfaat untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Sedangkan natrium bermanfaat untuk menjaga keseimbangan cairan di dalam tubuh.

Berbeda dari susu kedelai, susu skim mempunyai manfaat untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Lalu, pada susu rendah lemak, dapat bermanfaat untuk menurunkan berat badan, serta mencegah terkena diabetes.

3. Infused Water

ilustrasi infused water (pexels.com/solod_sha)

Minuman yang cukup terkenal di kalangan anak muda ini merupakan minuman yang baik untuk tubuh, loh. Bagaimana tidak, kandungan air mineral yang dicampur beberapa macam buah dengan kandungan vitamin yang beragam, akan sangat bermanfaat bagi tubuh kamu. Kamu bisa membuat infused water dengan mencampurkan beberapa buah seperti jeruk nipis, lemon, dan stroberi menjadi satu.

4. Jus Jeruk

ilustrasi jus jeruk (pexels.com/pixabay)

Sudah bukan rahasia lagi, kalau buah-buahan mengandung banyak vitamin dan mineral dengan manfaat yang berbeda-beda. Kamu bisa mengkonsumsi buah dengan cara dibuat menjadi jus, agar terasa berbeda dibandingkan dengan dimakan secara langsung.

Kamu bisa membuat jus buah sesuai kebutuhan kamu, seperti halnya jus jeruk yang bisa bermanfaat untuk menjaga imunitas tubuh kamu, karena jeruk yang kaya akan vitamin C. Selain jus jeruk, kamu juga bisa membuat jus dari buah lainnya.

Baca Juga: ​12 Makanan dan Minuman yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat

5. Air Kelapa

ilustrasi kelapa yang siap untuk dikonsumsi (pexels.com/linakivaka)

Siapa, nih, di antara Sobat Yummy yang suka mengkonsumsi air kelapa untuk diminum sehari-hari? Kamu tahu gak, sih, kalau air kelapa juga termasuk minuman sehat yang mempunyai manfaat baik bagi tubuh?

Ya, air kelapa memiliki antioksidan yang diperlukan tubuh kamu, untuk menangkal radikal bebas. Jadi, kamu bisa mengkonsumsi air kelapa dengan porsi yang cukup, dan tidak berlebihan, ya. Pastikan juga, kalau kamu meminum air kelapa murni tanpa campuran apa pun.

6. Daun Pandan Wangi

ilustrasi daun pandan (pexels.com/andre)

Mungkin sebagian dari kalian masih asing, ya, dengan minuman sehat yang terbuat dari daun pandan wangi. Menurut Jurnal Kimia Valensi, daun pandan wangi mempunyai antioksidan alami yang bisa berdampak baik bagi tubuh manusia.

Jadi, kamu bisa memilih daun pandan wangi untuk dijadikan minuman sehat ala rumahan. Kamu boleh menambahkan buah lain sebagai pemanis, jika kamu kurang menyukai rasa asli dari pandan.

7. Wortel

ilustrasi sayur wortel (pexels.com/malimaeder)

Wortel yang biasa kamu gunakan sebagai bahan memasak, ternyata juga bisa dibuat menjadi minuman sehat. Kamu bisa mengolah wortel menjadi jus, yang kaya akan vitamin A.

Menurut situs Pusat Jurnal Ilmiah Medan Area, mengkonsumsi jus wortel dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh kamu. Wortel juga termasuk sayuran rendah kalori yang bisa membantu untuk menurunkan berat badan kamu yang berlebih. Kamu juga bisa membuat jus dari sayuran lain, seperti bayam dan tomat.

8. Sarang Burung Walet

ilustrasi saat minum sarang burung walet (pexels.com/andreapiacquadio)

Sarang burung walet juga bisa dijadikan sebagai minuman yang dapat menyehatkan tubuh kamu. Minuman sehat yang satu ini memiliki kandungan asam salisilat yang bermanfaat dalam menjaga imunitas tubuh kamu dengan sangat baik. Karena itu, kamu bisa mengkonsumsi minuman dari sarang burung walet untuk menjaga kualitas imun tubuh dan menstimulasi proses regenerasi sel tubuh.

9. Air Jahe

ilustrasi minuman jahe (pexels.com/cupofcouple)

Minuman sehat kali ini dibuat dari salah satu rempah-rempah yang dikenal bisa menghilangkan mual saat bepergian jauh, yaitu jahe. Karena itu, banyak sekali permen ataupun minuman yang dibuat dengan bahan dasar jahe.

Air jahe juga bisa digunakan untuk membantu dalam pengobatan ketika kamu mengalami radang tenggorokan, sebagai pereda radang. Jahe juga sangat bagus untuk pencernaan, jadi kamu tidak perlu takut terkena sakit maag karena mengkonsumsi air jahe.

10. Teh Hijau

ilustrasi teh hijau (pexels.com/tranmautritam)

Minuman sehat yang terakhir adalah teh hijau, yang mungkin biasa kamu temui di beberapa cafe yang pernah kamu kunjungi. Hampir sama seperti air kelapa, teh hijau juga mengandung antioksidan tinggi yang dapat membantu dalam mencegah tubuh terkena radikal bebas.

Minuman yang sehat untuk jantung

ilustrasi air putih (pexels.com/pixabay)

Dari 10 minuman sehat di atas, terdapat beberapa minuman yang bisa bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung, yaitu:

1. Air Mineral

Selain mampu menghidrasi tubuh dengan baik, air mineral juga mampu menjaga kesehatan jantung. Hidrasi yang cukup mampu memperlambat dan mengurangi potensi terkena gagal jantung.

2. Susu Kedelai

Susu kedelai yang mengandung kalsium, ternyata bukan hanya berfungsi sebagai penguat tulang dan gigi saja. Kandungan kalsium di dalamnya mampu membantu tubuh dalam menjaga kesehatan jantung. Sehingga, dapat menurunkan resiko kamu terkena penyakit jantung yang berbahaya

3. Jus Stroberi

Dalam Jurnal Ilmiah Kefarmasian, stroberi dikatakan mempunyai senyawa flavonoid yang mampu mencegah terjadinya penyumbatan pada arteri koroner yang disebabkan oleh penumpukan plak. Hal ini lah yang membuat jus stroberi menjadi minuman untuk menjaga kesehatan jantung.

4. Teh Hijau

Teh hijau juga bisa kamu pilih sebagai salah satu minuman sehat untuk jantung. Teh hijau memiliki kemampuan untuk menunrunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh, yang seringkali menjadi penyebab munculnya penyakit jantung.

5. Jus Apel

Buah apel mengandung serat dengan kadar yang cukup tinggi. Karena itu, apel juga mampu menurunkan kadar kolesterol jahat yang merupakan penyebab utama dari penyakit jantung. Dengan mengkonsumsi jus apel secara rutin, kamu bisa menjaga jantung agar tetap sehat.

Setelah mengetahui berbagai minuman sehat yang baik untuk kesehatan tubuh, kamu harus mulai untuk menerapkannya di rumah. Kamu bisa mengkonsumsi salah satu minuman sehat di atas, yang sesuai dengan selera kamu. Ayo sehat bersama, Yummy App!

Baca Juga: 10 Resep Minuman Herbal yang Menyehatkan Tubuh, Enak, dan Simpel!

Bagikan: