6 Tips Menggunakan Teflon Baru Agar Tidak Lengket dan Awet

Sudahkah kamu merawat permukaan teflon dengan baik?

6 Tips Menggunakan Teflon Baru Agar Tidak Lengket dan Awet

penulis:

Zulfatul Jannah

Bagikan:

Hadirnya teflon sebagai alat masak anti-lengket tentunya memudahkan pengguna untuk memasak. Permukaan teflon yang memiliki permukaan anti-lengket membuat teflon menjadi salah satu alat masak favorit masyarakat Indonesia. Lapisan anti-lengket yang ada di alat masak tersebut membuat teflon tidak memerlukan banyak minyak untuk memasak.

Namun Sobat Yummy, permukaan teflon yang tidak dirawat dapat memberikan dampak buruk bagi kesehatan. Terkadang, bagi pengguna yang pertama kali menggunakan teflon sering melakukan kesalahan kecil yang dapat membuat permukaan teflon mengalami kerusakan dan menjadikannyatidak berfungsi dengan baik.

Pentingnya cara yang benar dalam menggunakan teflon untuk pertama kali akan berdampak pada kualitas dan keawetan yang ada pada permukaan teflon tersebut.

Apa itu Teflon?

ilustrasi teflon anti lengket
ilustrasi teflon (freepik.com/suksao)

Sobat Yummy, tahukah kamu apa itu teflon? Teflon adalah salah satu alat  memasak dengan permukaan yang anti lengket. Hal ini membuat memasak menggunakan teflon menjadi lebih mudah sehingga makanan tidak akan menempel pada teflon saat proses penggorengan berlangsung.

Meskipun begitu, penggunaan teflon yang tidak benar akan menyebabkan rusaknya lapisan anti-lengketnya. Penggunaan teflon yang sudah memiliki kerusakan dalam lapisan anti-lengketnya dapat menimbulkan bahaya bagi kesehatan.

Agar memasak menggunakan teflon terasa lebih aman dan efisien. Berikut merupakan langkah-langkah sederhana menggunakan teflon dengan benar:

1. Bersihkan Teflon Sebelum Digunakan

ilustarasi teflon bersih
ilustrasi teflon (freepik.com/Racool_studio)

Sebelum digunakan, pastikan permukaan teflon selalu bersih. Bersihkanlah permukaan teflon menggunakan tisu atau kain lembut agar noda dan debu pada teflon menghilang. Teflon yang permukaanya kotor dapat membuat teflon menjadi lengket dan tidak nyaman digunakan.

2. Panaskan Teflon dengan Api yang Sedang

ilustrasi teflon yang dipanaskan
ilustrasi teflon dipanaskan (freepik.com/freepik)

Sobat Yummy suka memasak menggunakan api besar?

Sepertinya sudah saatnya Sobat yummy untuk menghilangkan kebiasaan tersebut. Saat memasak menggunakan teflon pastikan api tidak terlalu besar atau terlalu kecil.

Panaskanlah makanan dengan api sedang yang sesuai dengan jenis makanan yang ingin dimasak. Penggunaan api sedang saat memasak menggunakan teflon ternyata membuat memasak lebih mudah dan mencegah teflon menjadi lengket.

3. Mengoleskan Minyak pada Pemakaian Pertama

minyak zaitun untuk salad
ilustrasi minyak zaitun untuk salad (pexels.com/rfstudio)

Sobat Yummy, ternyata dengan mengoleskan minyak sayur ke permukaan alat masak terutama saat pertama kali penggunaan dapat melindungi alat masak dari gesekan.

Meskipun teflon merupakan salah satu alat masak yang memiliki permukaan anti-lengket, dengan mengoleskan minyak saat menggunakan teflon untuk pertama kali, dapat memberikan perlindungan pertama untuk lapisan anti-lengketnya.

4. Hindari Memanaskan Teflon dalam Keadaan Kosong

ilustrasi teflon yang dimasak dalam keadaan kosong
ilustrasi teflon kosong (pixabay.com/Lazy_Bear)

Sobat Yummy, penggunaan teflon dalam keadaan kosong merupakan salat satu kesalahan yang membuat lapisan anti-lengket teflon menjadi rusak. Alat masak anti-lengket biasanya dibuat dari aluminium yang dapat lebih cepat panas daripada baja sehingga memanaskan teflon dalam keadaan kosong dapat membuat teflon cepat rusak.

5. Hindari Menggunakan Alat Masak yang Berbahan Besi

ilustrasi teflon dengan alat masak besi
ilustrasi teflon dengan alat masak besi (pixabay.com/didecs)

Hindari penggunaan alat masak berbahan besi saat ingin menggunakan teflon. Penggunaan alat masak berbahan besi dapat merusak lapisan anti-lengket teflon. Gunakannlah alat masak berbahan kayu saat memasak menggunakan teflon.

6. Cuci Permukaan Teflon dengan Lembut

ilustrasi kain untuk mencuci teflon
ilustrasi kain cuci teflon (pixabay.com/6581245)

Sobat Yummy, jangan lupa untuk menghindari penggunaan spons yang kasar dalam mencuci permukaan anti-lengket pada teflon. Penggunaan spons yang kasar dapat menyebabkan rusaknya permukaan anti-lengket teflon. Gunakanlah spons atau kain lembut untuk membersihkan permukaan teflon agar teflon tetap terjaga permukaan anti-lengketnya.

6 tips di atas merupakan cara untuk menggunakan teflon baru supaya teflon tidak menjadi lengket. Penggunaan teflon yang benar tentunya dapat berdampak pada kualitas memasak dan makanan. Cek lebih banyak tips lainnya yuk pada laman Yummy App, download Yummy App sekarang juga ya!

Topik

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Mutia_ica

Mutia_ica

Ayam Bakar Gurih Teflon

Ayam Bakar Gurih Teflon

(5.0)

35 mnt

3.4 rb

Artikel Lainnya di tips