Ayam Bakar Bumbu Rujak

Resep Ayam Bakar Bumbu Rujak

Elda Fitria

Elda Fitria

5.0

(1 Rating)

Recook dari Chef Devina Hermawan. Enak. Tidak perlu tambahan sambal lagi karena bumbunya bisa dijadikan sambal tambahan ketika makan dengan nasi. YummLihat Selengkapnya

Bahan Utama

1 ekor ayam, potong 8

250 ml air

65 ml santan

1/2 sdm garam

1/2 sdm kaldu jamur

1 sdm gula

2 sdm gula merah, sisir

1 bungkus asam jawa, rendam dengan air panas

2 buah batang serai

3 lembar daun salam

5 lembar daun jeruk

Bahan Cabe Giling

15 buah cabe merah keriting

10 buah cabe rawit merah

2 buah tomat

Bahan bumbu halus

6 siung bawang merah

10 siung bawang putih

3 cm kunyit, iris

4 cm lengkuas, iris

2 cm jahe, iris

1 buah terasi bulat

5 butir kemiri, sangrai

Minyak goreng secukupnya

Advertisement

Cara Membuat

Siapkan semua bahan bumbu halus, blender.

Langkah 1

Siapkan semua bahan bumbu halus, blender.

Tumis semua bahan bumbu halus yang sudah di blender.

Langkah 2

Tumis semua bahan bumbu halus yang sudah di blender.

Tambahkan daun jeruk, daun salam dan juga serai. Tumis hingga harum kecokelatan, matang dan mengeluarkan minyak.

Langkah 3

Tambahkan daun jeruk, daun salam dan juga serai. Tumis hingga harum kecokelatan, matang dan mengeluarkan minyak.

Blender semua bahan cabe giling. Jangan terlalu halus.

Langkah 4

Blender semua bahan cabe giling. Jangan terlalu halus.

Tambahkan cabe giling ke dalam bumbu halus. Aduk hingga cabe tercampur dengan bumbu halus dan matang.

Langkah 5

Tambahkan cabe giling ke dalam bumbu halus. Aduk hingga cabe tercampur dengan bumbu halus dan matang.

Tambahkan ayam ke dalam bumbu. Aduk hingga ayam berubah warna.

Langkah 6

Tambahkan ayam ke dalam bumbu. Aduk hingga ayam berubah warna.

Tambahkan 4 sdm air asam jawa, aduk.

Langkah 7

Tambahkan 4 sdm air asam jawa, aduk.

Tambahkan santan kental, aduk rata.

Langkah 8

Tambahkan santan kental, aduk rata.

Tambahkan air dan berikan bumbu garam, gula dan kaldu jamur. Koreksi rasa hingga mencapai rasa yang diinginkan. Aduk sesekali ayam hingga bumbu meresap, berkurang airnya dan minyaknya keluar.

Langkah 9

Tambahkan air dan berikan bumbu garam, gula dan kaldu jamur. Koreksi rasa hingga mencapai rasa yang diinginkan. Aduk sesekali ayam hingga bumbu meresap, berkurang airnya dan minyaknya keluar.

Bakar ayam dengan arang atau dengan grill pan. Sajikan dengan sisa bumbunya.

Langkah 10

Bakar ayam dengan arang atau dengan grill pan. Sajikan dengan sisa bumbunya.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait