Ayam Kol Santan Asam

Resep Ayam Kol Santan Asam

Sarah Kaalimataw

Sarah Kaalimataw

5.0

(1 Rating)

Ada ayam, ada daun kol, jika dipadukan dan dimasak dengan santan, sedikit ditambahkan belimbing wuluh, rasanya sungguh nikmat sekali. Cocok buat sayurLihat Selengkapnya

Bahan Utama

100 gram daging ayam, rebus & suwir

3 lembar daun kol, iris kecil

300 ml santan, dari 1/2 kelapa

2 cm lengkuas, memarkan

1 batang sereh, memarkan

3 lembar daun jeruk

10 buah cabe rawit merah

10 buah cabai rawit hijau

3 buah belimbing wuluh, potong

1/4 sdt kaldu bubuk rasa ayam/ sesuai selera

1/4 sdt lada bubuk

Penyedap rasa secukupnya

2 siung bawang putih, iris tipis

3 siung bawang merah, iris tipis

Minyak secukupnya, untuk menumis

Alat & Perlengkapan

Mangkuk Saji

Cara Membuat

Panaskan secukupnya minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, kemudian masukkan lengkap, sereh dan daun jeruk. Aduk rata.

Langkah 1

Panaskan secukupnya minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, kemudian masukkan lengkap, sereh dan daun jeruk. Aduk rata.

Masukkan ayam suwir.

Langkah 2

Masukkan ayam suwir.

Masukkan daun kol. Aduk rata.

Langkah 3

Masukkan daun kol. Aduk rata.

Tuang santan. Tambahkan kaldu bubuk, lada bubuk dan penyedap rasa. Koreksi rasa. Masak hingga mendidih dan daun kol lunak. Matikan api.

Langkah 4

Tuang santan. Tambahkan kaldu bubuk, lada bubuk dan penyedap rasa. Koreksi rasa. Masak hingga mendidih dan daun kol lunak. Matikan api.

Tuang dalam mangkuk saji. Sajikan selagi hangat.

Langkah 5

Tuang dalam mangkuk saji. Sajikan selagi hangat.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: