Bakso Aci Isi Tetelan Mercon

Resep Bakso Aci Isi Tetelan Mercon

Retno Adiesty

Retno Adiesty

5.0

(1 Rating)

Memanfaatkan stok tetelan, kali ini untuk isian bakso aci saya buat pedas dengan menggunakan cabe merah kering dan cabe rawit kering. Untuk sambelnya Lihat Selengkapnya

Bahan Utama

150 gr tetelan

Air secukupnya

3 buah cabe merah besar kering

10 buah cabe merah kering

4 siung bawang merah

2 siung bawang putih

1/4 sdt garam

1/2 sdt gula pasir

2 sdm minyak goreng

Adonan Baso Aci :

200 gr tepung tapioka

150 gr tepung terigu

3 sdm bawang putih, haluskan

1/2 sdt garam

1 sdt kaldu bubuk

1/4 sdt lada bubuk

350 ml air panas

Kuah Baso Aci :

1300 ml air

100 gr tetelan sapi

4 siung bawang merah

3 siung bawang putih

1 butir kemiri, sangrai

1 sdt garam

1/2 sdt lada bubuk

1 sdt kaldu bubuk

2 sdm minyak goreng, untuk menumis

Pelengkap :

Daun bawang secukupnya

Bawang goreng secukupnya

Sambal secukupnya

Advertisement

Cara Membuat

Rebus tetelan hingga matang, setelah matang, angkat lalu potong-potong kecil.

Langkah 1

Rebus tetelan hingga matang, setelah matang, angkat lalu potong-potong kecil.

Rebus cabe merah besar dan cabe rawit kering hingga empuk, angkat lalu haluskan bersama bawang merah dan bawang putih, lalu tumis hingga harum.

Langkah 2

Rebus cabe merah besar dan cabe rawit kering hingga empuk, angkat lalu haluskan bersama bawang merah dan bawang putih, lalu tumis hingga harum.

Masukkan garam, gula pasir dan tetelan yang sudah dipotong kecil, aduk rata, lalu angkat.

Langkah 3

Masukkan garam, gula pasir dan tetelan yang sudah dipotong kecil, aduk rata, lalu angkat.

Siapkan wadah, masukkan tepung sagu, tepung terigu, bawang putih halus, garam, lada bubuk dan kaldu bubuk, aduk rata, lalu masukkan air panas.

Langkah 4

Siapkan wadah, masukkan tepung sagu, tepung terigu, bawang putih halus, garam, lada bubuk dan kaldu bubuk, aduk rata, lalu masukkan air panas.

Aduk hingga semua bahan tercampur rata.

Langkah 5

Aduk hingga semua bahan tercampur rata.

Masak air secukupnya hingga mendidih, untuk merebus bakso aci, ambil adonan secukupnya isi dengan tetelan secukupnya, lalu bulatkan.

Langkah 6

Masak air secukupnya hingga mendidih, untuk merebus bakso aci, ambil adonan secukupnya isi dengan tetelan secukupnya, lalu bulatkan.

Kemudian masukkan ke dalam air mendidih, masak bakso aci hingga mengapung. Jika isian tetelan sudah habis, adonannya bisa dibuat bakso aci kecil tanpa isian. Angkat bakso aci, lalu tiriskan.

Langkah 7

Kemudian masukkan ke dalam air mendidih, masak bakso aci hingga mengapung. Jika isian tetelan sudah habis, adonannya bisa dibuat bakso aci kecil tanpa isian. Angkat bakso aci, lalu tiriskan.

Kuah : haluskan bawang merah, bawang putih dan kemiri, lalu tumis bumbu hingga harum, masukkan air, rebus hingga mendidih, lalu masukkan tetelan, masak hingga tetelan matang, jika akan disajikan masukkan bakso aci ke dalam kuah hingga mengapung, lalu sajikan dengan sambal, bawang goreng dan daun bawang.

Langkah 8

Kuah : haluskan bawang merah, bawang putih dan kemiri, lalu tumis bumbu hingga harum, masukkan air, rebus hingga mendidih, lalu masukkan tetelan, masak hingga tetelan matang, jika akan disajikan masukkan bakso aci ke dalam kuah hingga mengapung, lalu sajikan dengan sambal, bawang goreng dan daun bawang.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait