Ratna Puspita
5.0
(1 Rating)
Favorit banget nih, lebih enak lagi kalau pakai daun ubi jalar. Tapi berhubung gak ada, tak apalah kangkung pun jadi.
Piring
Piring Saji
Langkah 1
Petiki kangkung, cuci bersih dengan air mengalir, tiriskan.
Langkah 2
Didihkan air, masukkan kangkung dan 1 sdt garam. Rebus hingga matang selama 5 menit, angkat.
Langkah 3
Lalu rendam kangkung dalam air matang dingin selama 5-10 menit. Tiriskan.
Langkah 4
Bakar atau panggang cabe rawit, bawang merah dan terasi hingga matang.
Langkah 5
Ulek bumbu yang sudah dibakar tadi dengan garam dan gula merah.
Langkah 6
Setelah halus, tambahkan air asam jawa. Aduk rata dan tes rasa.
Langkah 7
Tata kangkung dalam piring, siram dengan sambal.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Diskusi ()
Lihat Semua