Nungki Wardani
5.0
(1 Rating)
Kali ini aku membuat butternut squash fritter untuk mpasi anakku yang usia 18 bulan. Isinya apa aja sih?? Ada butternut/ labu, udang, wortel, tepung d
Advertisement
Langkah 1
Cuci bersih labu, kemudian kukus sampai matang. Selagi hangat haluskan sampai lembut.
Langkah 2
Cuci bersih udang, wortel dan daun bawang. Cincang halus udang dan daun bawang. Untuk wortel diparut dengan parutan keju.
Langkah 3
Siapkan wadah, masukkan labu halus, wortel, udang, daun bawang, telur, garam dan lada bubuk. Aduk sampai tercampur rata.
Langkah 4
Siapkan pan atau cetakan kue lumpur. Beri masing-masing cetakan 1 sdt olive oil lalu panaskan. Tuang 1 sdm adonan labu, ratakan dan panggang sampai matang.
Langkah 5
Balik sekali ketika bagian bawah sudah matang. Angkat dan sajikan selagi hangat.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua