Chicken Karaage #MISIHARIANAKNASIONAL

Resep Chicken Karaage #MISIHARIANAKNASIONAL

Lina Dwi S

Lina Dwi S

5.0

(1 Rating)

Menu yang simple dan selalu jadi idaman si kecil di rumah. Cocok banget untuk lauk pendamping bekal sekolah. Awalnya mau dimarinasi tapi karena mepet Lihat Selengkapnya

Bahan Utama

125 gram daging ayam

Jeruk nipis secukupnya

Bahan Adonan Basah

1 butir putih telur

5 sdm tepung terigu protein rendah

1/2 sdt chicken powder

Sejumput lada bubuk

Air secukupnya

Garam secukupnya

Minyak goreng secukupnya

Bahan Adonan Kering

15 sdm tepung terigu protein rendah

2 sdm tepung maizena

2 sdm tepung tapioka

1 sdt chicken powder

Advertisement

Cara Membuat

Cuci bersih ayam, potong kecil-kecil. Kucuri jeruk nipis, diamkan bentar lalu bilas kembali.

Langkah 1

Cuci bersih ayam, potong kecil-kecil. Kucuri jeruk nipis, diamkan bentar lalu bilas kembali.

Buat adonan basah, aduk perlahan. Untuk airnya sedikit saja ya karena buat teksturnya yang kental. Kemudian masukkan ayam, aduk rata. Jangan lupa tes rasanya.

Langkah 2

Buat adonan basah, aduk perlahan. Untuk airnya sedikit saja ya karena buat teksturnya yang kental. Kemudian masukkan ayam, aduk rata. Jangan lupa tes rasanya.

Campur bahan adonan kering (untuk chicken powdernya, tuang perlahan saja, aduk sambil dirasa). Masukkan satu persatu ayam, balurkan sambil sedikit dicubit.

Langkah 3

Campur bahan adonan kering (untuk chicken powdernya, tuang perlahan saja, aduk sambil dirasa). Masukkan satu persatu ayam, balurkan sambil sedikit dicubit.

Panaskan minyak, masukkan ayam yang sudah dibalur tadi. Goreng hingga matang.

Langkah 4

Panaskan minyak, masukkan ayam yang sudah dibalur tadi. Goreng hingga matang.

Siap disajikan dan bisa dijadikan bekal si kecil.

Langkah 5

Siap disajikan dan bisa dijadikan bekal si kecil.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait