Retno Adiesty
5.0
(1 Rating)
Cemilan untuk anak-anak, kali ini bikin roti dengan topping kesukaan anak-anak yaitu keju mozzarella dan dibuat garlic cheese bread. Roti dengan aroma
Garpu
Loyang
Oven
Langkah 1
Siapkan wadah, masukkan 1 butir telur, kocok dengan garpu lalu sisihkan 1 sdm telur dan simpan di mangkuk untuk digunakan nanti sebagai bahan saus. Lalu masukkan juga ragi instan dan gula pasir, aduk rata.
Langkah 2
Lalu masukkan tepung terigu dan susu cair hangat, lalu uleni hingga setengah kalis.
Langkah 3
Lalu pindahkan adonan ke silikon matt, tambahkan garam dan margarin lalu uleni.
Langkah 4
Awal dicampur, adonan masih berasa lengket oleh margarin, terus uleni hingga adonan tercampur rata. Sambil sesekali dibanting, supaya lebih cepat kalis, setelah kalis bulatkan adonan.
Langkah 5
Lalu siapkan loyang dan beri alas baking paper. Tata adonan di atas loyang, agak ditekan sedikit agar adonan melebar sedikit lalu tutup adonan dengan serbet bersih. Diamkan adonan sekitar 1 jam hingga mengembang.
Langkah 6
Siapkan bahan saus, yaitu 1 sdm telur yang tadi sudah disisihkan, tambahkan margarin, gula pasir, mayones, daun bawang, lalu aduk rata. Lalu masukkan bawang putih cincang, aduk rata.
Langkah 7
Setelah adonan mengembang, tekan adonan untuk mengeluarkan udara yang terperangkap. Setelah adonan kempis, lebarkan adonan dengan menggunakan telapak tangan hingga membentuk bulatan dengan diameter sekitar 22 cm.
Langkah 8
Lalu kerat adonan secara vertikal, kemudian kerat horizontal. Lalu akan membentuk beberapa kotak di bagian tengah adonan.
Langkah 9
Oles permukaan adonan dengan bahan saus, lalu tata potongan mozzarella di sela-sela keratan atau potongan.
Langkah 10
Lalu panggang adonan ke dalam oven yang sudah panas selama 15 menit pada suhu 180°C dengan api atas bawah. Setelah matang, angkat dan sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua