Ifumie #ImlekanDiYummy

Resep Ifumie #ImlekanDiYummy

Erna

Erna

5.0

(1 Rating)

Mie goreng renyah yang disajikan dengan disiram capcay yang panas.

Bahan Utama

1 bungkus mie telor

150 gr sawi putih

150 gr kubis / kol

150 gr wortel

150 gr bunga kol

150 gr brokoli

2 siung bawang putih

2 butir telur

5 sdm minyak goreng

2 buah hati ayam

2000 ml air/ kaldu

1 sdt garam

1 sdm kaldu bubuk

1 sdt gula

1/2 sdt merica

2 sdm kecap ikan

1 sdm saos tiram

1 sdm tepung maizena, sedikit air

Alat & Perlengkapan

Piring

Piring Saji

Cara Membuat

Rebus mie telor dalam air mendidih selama 3 menit, angkat dan tiriskan.

Langkah 1

Rebus mie telor dalam air mendidih selama 3 menit, angkat dan tiriskan.

Goreng mie dengan minyak panas hingga renyah kecoklatan, tiriskan.

Langkah 2

Goreng mie dengan minyak panas hingga renyah kecoklatan, tiriskan.

Potong dan iris sayuran, cuci bersih dan tiriskan. Cincang bawang putih dan potong dadu hati ayam.

Langkah 3

Potong dan iris sayuran, cuci bersih dan tiriskan. Cincang bawang putih dan potong dadu hati ayam.

Goreng telur dan orak - arik, masukkan bawang putih dan hati, masak hingga hati berubah warna.

Langkah 4

Goreng telur dan orak - arik, masukkan bawang putih dan hati, masak hingga hati berubah warna.

Masukkan air, garam, kaldu, gula, merica, kecap ikan dan saos tiram, masak hingga mendidih.

Langkah 5

Masukkan air, garam, kaldu, gula, merica, kecap ikan dan saos tiram, masak hingga mendidih.

Masukkan sayuran, aduk rata, masak selama 5 menit. Masukkan larutan maizena, aduk rata, masak sebentar hingga mendidih.

Langkah 6

Masukkan sayuran, aduk rata, masak selama 5 menit. Masukkan larutan maizena, aduk rata, masak sebentar hingga mendidih.

Tata mie di atas piring, siram dengan capcay panas, sajikan. Hasil jadi untuk 5 - 6 porsi.

Langkah 7

Tata mie di atas piring, siram dengan capcay panas, sajikan. Hasil jadi untuk 5 - 6 porsi.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait