Mom Zie
4.0
(5 Rating)
Favorit keluarga yang selalu dinikmati dengan kental manis atau rendang.
Wajan
Langkah 1
Siapkan sarang ketupat yang telah direndam 1 jam dan dicuci bersih. Siapkan beras ketan yang telah dicuci bersih dan ditiriskan.
Langkah 2
Ambil 1 bungkus sarang ketupat, potong setiap ujung, jangan terlalu pendek agar dapat disematkan dimasing-masing ujungnya. Sematkan sisi 1nya. Dan sisi 1nya lagi dibuka, isi ketan 1/2 bagian.
Langkah 3
Kemudian sematkan lagi sisinya yang telah diisi. Lakukan hingga habis dan selesai.
Langkah 4
Lalu, siapkan santan kental dan encer dalam wajan besar. Beri gula dan garam. Aduk.
Langkah 5
Masukkan ketupatnya, masak hingga santan mendidih sambil diaduk perlahan. Koreksi rasa.
Langkah 6
Masak terus hingga santan kental meresap dan ketupat menjadi padat. Tanda sudah matang. Matikan api. Tunggu hangat.
Langkah 7
Sajikan dengan cara dibelah dan nikmati dengan kental manis atau rendang makin lezat.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua