Febrina Arisandi
5.0
(1 Rating)
Kolak labu kuning yang berbahan dasar labu kuning dan santan. Labu kuning yang juicy jika sudah dimasak membuat kolak labu kuning ini enak sekali.
Kompor
Langkah 1
Potong-potong labu kuning, lalu cuci hingga bersih.
Langkah 2
Didihkan air putih sebanyak 750 ml.
Langkah 3
Setelah mendidih, masukkan gula merah, gula putih dan daun pandan. Aduk-aduk hingga semua gula meleleh dan tercampur sempurna. Jika sudah mendidih angkat.
Langkah 4
Masukkan 750 ml air, lalu masukkan santan kara tunggu hingga mendidih. Aduk terus sampai mendidih agar santan tidak pecah. Setelah mendidih masukkan labu kuning lalu diamkan hingga labu matang.
Langkah 5
Setelah labu matang, masukkan air gula yang tadi sudah dimasak. Tunggu 10-15 menit atau sampai mendidih. Jika sudah mendidih matikan kompor dan kolak pun siap untuk dihidangkan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua