Nungki Wardani
5.0
(2 Rating)
Camilan favorit yang mudah bikinnya.
Langkah 1
Kupas kentang, cuci bersih lalu goreng sampai matang. Haluskan kentang dan bumbui garam, kaldu bubuk serta lada bubuk. Haluskan kembali sampai tercampur rata.
Langkah 2
Iris halus daun seledri, campurkan ke adonan kentang dan di tambah telur. Sisakan telur sedikit untuk pelapis. Aduk adonan kroket sampai tercampur rata.
Langkah 3
Potong - potong keju menjadi beberapa bagian. Ambil 1 sdm adonan kroket, pipihkan lalu isi dengan keju. Bentuk sesuai selera.
Langkah 4
Siapkan 2 wadah yang berbeda untuk telur dan tepung roti. Celupkan adonan kroket ke telur lalu balur dengan tepung roti sampai merata.
Langkah 5
Siapkan pan dan panaskan minyak. Goreng sampai kering dengan api kecil. Angkat, tiriskan dan sajikan dengan saos sambal biar tambah gurih.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua