silvia nur kholifah
5.0
(1 Rating)
Makanan penutup dari Thailand ini punya banyak penggemar, karena rasanya yang manis, gurih, dan segar dari mangga.
250 gr beras ketan
1 buah mangga matang
300 ml santan
2 lembar daun pandan
Garam secukupnya
3 sdm gula pasir
65 ml santan instan
1/4 sdt garam
3 sdm gula pasir
300 ml air
2 sdm tepung maizena (larutkan dengan air secukupnya)
Advertisement
Langkah 1
Cuci bersih beras ketan lalu rendam selama 2 jam.
Langkah 2
Bilas kembali beras ketan lalu kukus selama 15 menit.
Langkah 3
Masak santan, daun pandan, garam, dan gula pasir hingga mendidih. Matikan kompor.
Langkah 4
Setelah 15 menit, masukkan beras ketan ke dalam kuah santan. Aduk rata dan diamkan selama 15 menit.
Langkah 5
Kukus kembali beras ketan selama 25 menit.
Langkah 6
Untuk vla santan, masak santan, garam, gula pasir, dan air. Lalu tuang larutan maizena sambil diaduk agar tidak menggumpal.
Langkah 7
Cetak nasi ketan dan tata diatas piring bersama potongan buah mangga. Tuang dengan vla santan lalu sajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua