Martabak Mini

Resep Martabak Mini

Yuli S

Yuli S

5.0

(1 Rating)

Bismillah, cemilan satu ini tidak pernah ngebosenin. Dibuat mini agar sekali hap, anak-anak pun suka.

Bahan Utama

250 gr tepung terigu

350 ml air

80 gr gula pasir

1 /4 sdt baking powder

1/2 sdt ragi instan

1/4 sdt vanili

1/4 sdt garam

1 butir telur

2 sdm minyak goreng

1/2 sdt soda kue

Bahan Topping

Secukupnya keju parut

Bahan Olesan

Secukupnya margarin

1 sachet kental manis

Advertisement

Cara Membuat

Dalam wadah campur tepung terigu, baking powder, vanili, garam dan 50 gr gula pasir (sisa 30 gr dimasukkan terakhir bersama telur) lalu masukkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan whisk.

Langkah 1

Dalam wadah campur tepung terigu, baking powder, vanili, garam dan 50 gr gula pasir (sisa 30 gr dimasukkan terakhir bersama telur) lalu masukkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan whisk.

Setelah tercampur rata, tambahkan ragi instan lalu aduk merata dan diamkan selama 30 menit.

Langkah 2

Setelah tercampur rata, tambahkan ragi instan lalu aduk merata dan diamkan selama 30 menit.

Setelah 30 menit, kocok telur dan sisa gula pasir, masukkan ke dalam adonan kemudian aduk rata. Masukkan minyak goreng, aduk sampai tercampur merata.

Langkah 3

Setelah 30 menit, kocok telur dan sisa gula pasir, masukkan ke dalam adonan kemudian aduk rata. Masukkan minyak goreng, aduk sampai tercampur merata.

Terakhir masukkan soda kue, aduk rata. Adonan agak kental dan siap untuk dicetak.

Langkah 4

Terakhir masukkan soda kue, aduk rata. Adonan agak kental dan siap untuk dicetak.

Panaskan cetakan, masukkan 1 sendok sayur adonan ke dalam cetakan lalu tekan agar bagian tepi cetakan berkulit, lalu biarkan hingga muncul lubang-lubang dan taburi dengan sedikit gula pasir lalu tutup.

Langkah 5

Panaskan cetakan, masukkan 1 sendok sayur adonan ke dalam cetakan lalu tekan agar bagian tepi cetakan berkulit, lalu biarkan hingga muncul lubang-lubang dan taburi dengan sedikit gula pasir lalu tutup.

Apabila bagian tepi atau kulit martabak sudah kering kecokelatan, angkat.

Langkah 6

Apabila bagian tepi atau kulit martabak sudah kering kecokelatan, angkat.

Oles dengan margarin lalu oles kembali dengan kental manis, beri toping dan sajikan.

Langkah 7

Oles dengan margarin lalu oles kembali dengan kental manis, beri toping dan sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait