Erna
5.0
(1 Rating)
Nasi tim dengan toping ayam dan telur serta disajikan dengan kuah kaldu yang hangat.
Langkah 1
Cuci bersih beras, tiriskan. Tumis bawang putih, daun salam, daun pandan dan sereh dengan minyak goreng hingga harum. Masukkan beras, garam, dan kaldu bubuk, masak dengan api kecil selama 5 menit. Masukkan air kaldu, masak dengan api sedang hingga kaldu meresap.
Langkah 2
Potong dadu fillet ayam, cincang bawang putih, potong dadu bawang bombai, geprek jahe, iris - iris daun bawang.
Langkah 3
Tumis bawang putih, bombai dan jahe dengan minyak hingga harum. Masukkan ayam, kecap manis, saos tiram, gula, merica dan kaldu bubuk, masak hingga ayam berubah warna. Tambahkan air, telur dan minyak wijen, masak hingga matang dan air surut, masukkan daun bawang, aduk rata.
Langkah 4
Belah telur menjadi 2. Letakkan telur di dalam mangkok, isi dengan toping ayam. Tumpuk dengan adonan beras dan tekan - tekan sedikit.
Langkah 5
Kukus nasi selama 60 menit.
Langkah 6
Kaldu : campurkan semua bahan kaldu, masak hingga mendidih. Kecilkan api, masak kembali selama 15 menit.
Langkah 7
Keluarkan nasi dari mangkok. Sajikan selagi hangat dengan kuah kaldu.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua