Opor Ayam Bumbu Kuning

Resep Opor Ayam Bumbu Kuning

Munawarah

Munawarah

5.0

(1 Rating)

Opor ayamnya saya tambahkan telur untuk anak. Cara buatnya mudah, rasanya pun enak. Selamat mencoba!

Bahan Utama

400 gr ayam potong

2 butir telur rebus

65 ml santan instan

750 ml air

1 batang serai

2 lembar daun salam

3 lembar daun jeruk

1 ruas lengkuas

1,5 sdt garam

1/4 sdt kaldu bubuk

3 sdm minyak goreng (untuk menumis)

Bumbu halus

6 siung bawang merah

3 siung bawang putih

2 butir kemiri sangrai

1/2 sdt ketumbar

1/4 sdt merica

1 ruas kunyit

1/2 ruas jahe

Advertisement

Cara Membuat

Karena di sini saya pakai ayam negeri, ayam direbus sebentar sampai kotorannya keluar. Angkat dan tiriskan.

Langkah 1

Karena di sini saya pakai ayam negeri, ayam direbus sebentar sampai kotorannya keluar. Angkat dan tiriskan.

Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan serai, lengkuas, daun jeruk, dan daun salam.

Langkah 2

Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan serai, lengkuas, daun jeruk, dan daun salam.

Tuang air, masukkan potongan ayam dan masak hingga ayam setengah empuk.

Langkah 3

Tuang air, masukkan potongan ayam dan masak hingga ayam setengah empuk.

Jika ayam sudah setengah empuk, masukkan telur rebus. Tambahkan santan instan sambil terus diaduk supaya santan tidak pecah.

Langkah 4

Jika ayam sudah setengah empuk, masukkan telur rebus. Tambahkan santan instan sambil terus diaduk supaya santan tidak pecah.

Bumbui dengan garam dan kaldu bubuk.

Langkah 5

Bumbui dengan garam dan kaldu bubuk.

Masak sambil diaduk hingga ayam empuk dan bumbu meresap. Sajikan opor dengan taburan bawang goreng supaya lebih nikmat.

Langkah 6

Masak sambil diaduk hingga ayam empuk dan bumbu meresap. Sajikan opor dengan taburan bawang goreng supaya lebih nikmat.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait