Opor Daging Bumbu Putih

Resep Opor Daging Bumbu Putih

Laila Fitria

Laila Fitria

5.0

(1 Rating)

Cocok banget buat menu kiddos, karena bumbunya ringan dan tidak pedas.

Bahan Utama

200 gr Daging Sapi

3 lembar Daun Salam

4 lembar Daun Jeruk Purut

2 batang Serai

Sejempol Lengkuas

300 ml Santan Kental

200 ml Air Kaldu Daging

1 sdt Garam

1 sdt Gula

½ sdt Kaldu Jamur

¼ sdt Merica Bubuk

Bumbu halus

5 buah Bawang Merah

3 buah Bawang Putih

1 butir Kemiri

1 ruas Jahe

1 ruas Kencur

Alat & Perlengkapan

Kuas

Panci

Panci Besar

Panci Kecil

Cara Membuat

Rebus daging sampai air mendidih dan darah keluar dari daging. Buang air rebusan.

Langkah 1

Rebus daging sampai air mendidih dan darah keluar dari daging. Buang air rebusan.

Cuci bersih daging, kemudian rebus kembali bersama daun salam, daun jeruk purut dan serai hingga empuk.

Langkah 2

Cuci bersih daging, kemudian rebus kembali bersama daun salam, daun jeruk purut dan serai hingga empuk.

Haluskan bumbu halus dengan sedikit air, kemudian tumis hingga air menyusut.

Langkah 3

Haluskan bumbu halus dengan sedikit air, kemudian tumis hingga air menyusut.

Tambahkan daun salam, daun jeruk purut, serai geprek dan lengkuas. Tumis hingga matang.

Langkah 4

Tambahkan daun salam, daun jeruk purut, serai geprek dan lengkuas. Tumis hingga matang.

Masukkan daging, aduk rata.

Langkah 5

Masukkan daging, aduk rata.

Pindahkan tumisan ke panci yang berisi sisa air rebusan daging. Tambahkan santan.

Langkah 6

Pindahkan tumisan ke panci yang berisi sisa air rebusan daging. Tambahkan santan.

Ketika sudah mendidih, bumbui dengan garam, gula, merica bubuk dan kaldu jamur. Kecilkan api, masak hingga bumbu meresap. Sajikan.

Langkah 7

Ketika sudah mendidih, bumbui dengan garam, gula, merica bubuk dan kaldu jamur. Kecilkan api, masak hingga bumbu meresap. Sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: