Orem Orem Tahu Tempe

Resep Orem Orem Tahu Tempe

Laila Fitria

Laila Fitria

5.0

(1 Rating)

Dimakan sama nasi anget plus krupuk enak banget.

Bahan Utama

1 papan tempe kedelai

1 papan tahu putih

100 gram taoge

1 liter santan sedang

2 batang serai, geprek

1 ruas lengkuas, geprek

2 lembar daun salam

4 lembar daun jeruk purut

1 sdt garam

1 sdt gula

1 sdt kaldu bubuk

¼ sdt merica bubuk

1 batang daun bawang, potong kasar

Bumbu halus

7 buah bawang merah

5 siung bawang putih

1 ruas jahe

1 ruas kunyit

1 ruas kencur

3 butir kemiri

1 sdt ketumbar bubuk

Cara Membuat

Potong-potong tahu dan tempe kemudian kukus selama 15 menit.

Langkah 1

Potong-potong tahu dan tempe kemudian kukus selama 15 menit.

Uleg bumbu yang dihaluskan hingga halus.

Langkah 2

Uleg bumbu yang dihaluskan hingga halus.

Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk purut, serai dan lengkuas hingga matang dan tanak.

Langkah 3

Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk purut, serai dan lengkuas hingga matang dan tanak.

Masukkan tahu dan tempe yang sudah dikukus, aduk rata.

Langkah 4

Masukkan tahu dan tempe yang sudah dikukus, aduk rata.

Kemudian masukkan santan, masak sampai mendidih dengan api kecil.

Langkah 5

Kemudian masukkan santan, masak sampai mendidih dengan api kecil.

Setelah mulai mendidih, bumbui dengan garam, gula, merica bubuk dan kaldu bubuk. Koreksi rasa, masak sampai bumbu meresap.

Langkah 6

Setelah mulai mendidih, bumbui dengan garam, gula, merica bubuk dan kaldu bubuk. Koreksi rasa, masak sampai bumbu meresap.

Kemudian masukkan taoge, masak sampai layu.

Langkah 7

Kemudian masukkan taoge, masak sampai layu.

Tambahkan irisan daun bawang sesaat sebelum kompor dimatikan. Sajikan hangat.

Langkah 8

Tambahkan irisan daun bawang sesaat sebelum kompor dimatikan. Sajikan hangat.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: