indah mei
5.0
(1 Rating)
Putri Mandi, menurut yang saya baca di Wikipedia adalah jajanan khas Sumbawa. Namun ternyata jajanan dari tepung ketan yang diisi unti kelapa dan digu
Sendok
Langkah 1
Siapkan semua bahan. Sisir gula jawa/gula aren, jika suka manis bisa ditambah gula pasir, campur.
Langkah 2
Buat unti kelapanya dulu. Masak gula jawa dengan air hingga larut. Masukkan garam dan vanili bubuk, aduk sedikit, lalu tambahkan kelapa parut. Aduk hingga semua bahan tercampur rata dan sedikit kering. Dinginkan.
Langkah 3
Buat saus santannya. Rebus semua bahan kecuali larutan maizena, hingga mendidih dan gula larut. Kemudian masukkan larutan maizena, aduk hingga saus meletup-letup dan mengental.
Langkah 4
Selanjutnya kita buat kulitnya. Campur semua tepung, garam dan vanili bubuk, aduk rata. Sedikit demi sedikit tambahkan air sambil diuleni hingga berbentuk adonan yang bisa dipulung. Hentikan penambahan air setelahnya. Adonan cenderung kering, bukan lembek.
Langkah 5
Bagi menjadi 2 atau 3 bagian, masing-masing diberi pewarna sesuai selera. Uleni hingga warna tercampur rata.
Langkah 6
Didihkan air sebelum membuat bola-bola putri. Ambil sesendok adonan, pipih kan di telapak tangan, isi dengan unti kelapa. Tutup lalu bulatkan. Masukkan ke dalam air mendidih.
Langkah 7
Rebus bola-bola putri. Setelah mengapung, rebus sebentar lagi untuk memastikan bola-bola putri matang sempurna hingga ke bagian dalam.
Langkah 8
Tiriskan bola-bola putri, usahakan agar tidak saling menempel terlalu lama karena nanti akan lengket.
Langkah 9
Susun bola-bola putri di dalam wadah saji. Guyur dengan saus santan. Putri Mandi siap dinikmati.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua