Enggar Nugraheni Putri
5.0
(2 Rating)
Langsung dimakan atau dibuat garlic bread sama enaknya
Advertisement
Langkah 1
Campur tepung terigu dan garam, aduk rata
Langkah 2
Dalam wadah lain larutkan ragi dengan air hangat, kemudian masukan ke dalam tepung, aduk dengan mixer
Langkah 3
Tambahkan margarin, uleni dengan tangan hingga kalis, diamkan adonan selama 1 jam
Langkah 4
Setelah 1 jam, kempiskan adonan, uleni dan kembali diamkan selama 30 menit. Ulangi langkah ini sebanyak 2 kali, tujuannya agar roti berserat
Langkah 5
Bentuk adonan berbentuk silinder, diamkan kembali 30 menit atau sampai double size. Kerat-kerat dengan pisau, olesi permukaan dengan air garam
Langkah 6
Panaskan oven, kemudian panggang adonan dengan suhu 200°C selama 20 menit dengan api bawah
Langkah 7
Ubah suhu oven menjadi 175°C dan oven kembali selama 20 menit dengan api bawah
Langkah 8
Terakhir gunakan api atas, oven baguette selama 15 menit dengan suhu 175°C
Langkah 9
Keluarkan baguette dari oven, biarkan dingin sebelum dinikmati
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua