Erna
5.0
(1 Rating)
Mudah dibuat, empuk dan enak. Cukup dipanggang dengan teflon saja.
100 gr ubi jalar, berat setelah dikupas
200 gr terigu protein tinggi
30 gr susu bubuk
40 gr margarin
1/2 sdt garam
1 butir telur kecil
1 sdt ragi instan
25 gr gula pasir
80 gr air hangat
2 buah pisang merah (pisang raja)
Cokelat meises
Langkah 1
Campurkan gula, ragi dan air hangat, aduk rata dan diamkan hingga berbusa.
Langkah 2
Kukus ubi hingga empuk dan haluskan dengan garpu.
Langkah 3
Campurkan ubi, terigu, susu, margarin, telur, garam dan air ragi, uleni hingga rata.
Langkah 4
Bulatkan adonan dan tutup, istirahatkan selama 50 menit.
Langkah 5
Kempiskan adonan timbang menjadi 300 gr dan 200 gr. Pipihkan adonan 300 gr dan letakkan di atas teflon yang sudah dioles margarin. Bagi menjadi 8 cukup digaris saja. Tusuk - tusuk dengan garpu.
Langkah 6
Isi dengan pisang dan meises.
Langkah 7
Pipihkan adonan 200 gr dan tumpuk di atas meises. Rekatkan pinggirnya, bagi menjadi 8 dan tusuk dengan garpu.
Langkah 8
Tutup teflon dan panggang dengan dengan api kecil hingga kedua sisi matang.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua