Enggar Nugraheni Putri
5.0
(5 Rating)
Tekstur pancake yang fluffy.
Spatula
Sendok
Teflon
Spatula Kue
Advertisement
Langkah 1
Campur rata kuning telur, susu, terigu dan baking powder yang sudah diayak, jika masih terlalu kental tambahkan susu cair (adonan A).
Langkah 2
Mixer putih telur dan gula pasir hingga mengembang, penambahan gula dilakukan sedikit demi sedikit (adonan B).
Langkah 3
Ambil adonan B beberapa sendok, masukkan kedalam adonan A, aduk balik dengan spatula.
Langkah 4
Kemudian, masukkan campuran adonan ke dalam adonan putih telur yang tersisa.
Langkah 5
Campur kedua adonan, aduk balik dengan spatula, jangan over mix.
Langkah 6
Panaskan teflon, masukkan 3 sdm adonan pancake, masak dengan api kecil, kemudian tutup teflon.
Langkah 7
Setelah sekitar 3 menit, balik adonan, masak kembali selama 3 menit untuk sisi satunya, angkat pancake, lakukan hingga adonan habis.
Langkah 8
Sajikan hangat dengan irisan butter atau gula halus.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua