Tahu Kuah Kuning Aneka Sayuran

Resep Tahu Kuah Kuning Aneka Sayuran

Yulia Marie Kho

Yulia Marie Kho

3.0

(2 Rating)

Kuahnya segar ditambah dengan sayuran jadi makin nikmat rasanya.

Bahan Utama

4 buah tahu kuning

4 lembar sawi putih

1 buah labu Siam

1 buah wortel

5 siung bawang merah

3 siung bawang putih

5 buah cabai merah

5 buah cabai rawit merah

3 cm kunyit

3 cm jahe

2 lembar daun salam

3 lembar daun jeruk

1 batang daun bawang

Garam secukupnya

Penyedap jamur secukupnya

Gula secukupnya

Merica secukupnya

Minyak goreng secukupnya

Air secukupnya

Alat & Perlengkapan

Blender

Cara Membuat

Blender bawang merah, bawang putih, cabai, jahe, dan kunyit dengan air secukupnya. Setelah itu, panaskan minyak, tumis bumbu yang sudah diblender.

Langkah 1

Blender bawang merah, bawang putih, cabai, jahe, dan kunyit dengan air secukupnya. Setelah itu, panaskan minyak, tumis bumbu yang sudah diblender.

Masukkan daun salam dan daun jeruk, tumis hingga harum.

Langkah 2

Masukkan daun salam dan daun jeruk, tumis hingga harum.

Tambahkan air secukupnya, masak hingga air mendidih.

Langkah 3

Tambahkan air secukupnya, masak hingga air mendidih.

Setelah itu, masukkan wortel yang sudah dipotong kotak-kotak.

Langkah 4

Setelah itu, masukkan wortel yang sudah dipotong kotak-kotak.

Masukkan labu yang sudah dipotong kotak-kotak.

Langkah 5

Masukkan labu yang sudah dipotong kotak-kotak.

Masukkan tahu kuning yang sudah dipotong. Masak hingga sayuran setengah matang.

Langkah 6

Masukkan tahu kuning yang sudah dipotong. Masak hingga sayuran setengah matang.

Lalu masukkan sawi putih yang sudah dipotong, aduk rata.

Langkah 7

Lalu masukkan sawi putih yang sudah dipotong, aduk rata.

Tambahkan garam, penyedap jamur, gula, dan merica secukupnya. Cicip rasanya, jika sudah pas matikan api.

Langkah 8

Tambahkan garam, penyedap jamur, gula, dan merica secukupnya. Cicip rasanya, jika sudah pas matikan api.

Taburkan irisan daun bawang. Siap untuk disajikan.

Langkah 9

Taburkan irisan daun bawang. Siap untuk disajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: