Tumis Pedas Buah Pepaya Muda

Resep Tumis Pedas Buah Pepaya Muda

Inani

Inani

4.0

(1 Rating)

Resep enak dari alm.Ibu. Nikmat dimakan dengan nasi panas, pedas gurih dengan aroma terasinya.

Bahan Utama

2 buah pepaya muda yang sudah diparut

1 sdt garam (sesuai selera)

1 sdt gula pasir (sesuai selera/boleh di-skip)

1 sdt kaldu bubuk/penyedap rasa ( sesuai selera)

1/2 sdt merica bubuk

Bumbu Yang Dihaluskan:

5 siung bawang merah

3 siung bawang putih

cabe rawit secukupnya (sesuai selera)

1 bungkus kecil terasi (sesuai selera)

Semua bumbu dihaluskan dengan ulekan. Jika menggunakan blender jangan terlalu halus teksturnya

Advertisement

Cara Membuat

Kupas 2 buah pepaya muda, cuci bersih, belah/potong dan buang bijinya.

Langkah 1

Kupas 2 buah pepaya muda, cuci bersih, belah/potong dan buang bijinya.

Parut buah pepaya yang sudah di potong menggunakan parutan selada

Langkah 2

Parut buah pepaya yang sudah di potong menggunakan parutan selada

Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum.

Langkah 3

Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum.

Masukan parutan buah pepaya, tumis hingga tercampur rata dengan bumbu.

Langkah 4

Masukan parutan buah pepaya, tumis hingga tercampur rata dengan bumbu.

Masukan garam, kaldu bubuk, gula dan merica. Masak hingga matang dan siap disajikan.

Langkah 5

Masukan garam, kaldu bubuk, gula dan merica. Masak hingga matang dan siap disajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait