13 Makanan khas Pekanbaru yang Bikin Ketagihan!
Wisata kuliner makanan khas Pekanbaru yang wajib dijelajahi
Siapa di antara kamu yang sudah menyiapkan rencana untuk bepergian ke kota Pekanbaru, yang menjadi salah satu sentra pusat ekonomi terbesar di Pulau Sumatera? Tapi sebelum itu, kamu harus tahu kalau ada berbagai macam makanan khas yang wajib dicoba saat nanti kamu datang ke Pekanbaru.
Bukan hanya dipenuhi dengan tempat wisata yang menyenangkan, kota Pekanbaru juga dipenuhi dengan makanan-makanan yang enak untuk dinikmati. Gak akan lengkap rasanya, kalau kamu ga melakukan wisata kuliner di Pekanbaru.
Pada kesempatan kali ini, Yummy App akan kasih tahu 13 makanan khas Pekanbaru yang harus kamu cicipi saat berkunjung. Yuk, langsung disimak di bawah ini!
1. Gulai Ikan Patin
Mari kita mulai dengan makanan berat yang bisa membuat perutmu kenyang dan hati pun senang. Makanan khas Pekanbaru yang pertama ini adalah gulai ikan patin yang dibuat menggunakan bumbu gulai kuning, dengan rasa asam, manis, pedas yang menjadi satu. Gulai ikan patin khas Pekanbaru akan membantu menggugah selera makan kamu, walaupun sebenarnya kamu sedang tidak berselera makan.
Kamu bisa memilih gulai ikan patin sebagai makanan berat untuk dimakan bersama keluarga, di kala lelah setelah berwisata di Pekanbaru.
2. Nasi Lemak
Bukan cuma menjadi makanan khas Melayu, nasi lemak juga menjadi salah satu makanan khas kota Pekanbaru. Jadi, sebelum pergi jauh ke Malaysia, kamu bisa lebih dulu ke Pekanbaru untuk mencoba makan nasi lemak.
Nasi yang dimasak biasanya ditambahkan campuran daun pandan dan santan, untuk menghasilkan rasa nasi yang lebih gurih. Selain itu, penggunaan daun pandan juga akan membuat nasi menjadi lebih harum.
Biasanya hidangan nasi lemak, akan didampingi dengan tempe orek, telur rebus, dan juga lalapan. Membayangkannya saja, sudah bikin ngiler kan?
3. Gulai Ikan Lele
Mungkin kamu sudah terbiasa makan lele goreng yang dimakan dengan sambal dan nasi hangat. Tapi, kalau kamu berkunjung ke Pekanbaru, kamu akan menemukan menu ikan lele yang berbeda karena dimasak dengan bumbu gulai. Rasanya yang asam pedas, sangat cocok untuk dinikmati ketika perut sedang merasa sangat lapar.
Baca Juga: 10 Resep Makanan Khas Riau yang Nikmat dan Kaya Rempah
4. Sop Tunjang
Makanan khas Pekanbaru berikutnya adalah sop tunjang. Dilihat dari namanya, Sobat Yummy pasti langsung tahu kalau bahan utama dari sop ini adalah tulang kaki sapi. Kamu tak perlu khawatir, karena tulang kaki sapi juga memiliki daging yang bisa kamu nikmati. Biasanya tulang kaki sapi ini akan dimasak cukup lama, hingga daging yang ada pada tulang menjadi empuk, supaya mudah untuk dikonsumsi.
Setelah itu, tulang kaki sapi akan dicampurkan dengan kuah sop yang gurih karena dicampur dengan kaldu sapi. Sop tunjang semakin nikmat rasanya apabila disantap selagi hangat, bersama dengan sepiring nasi.
5. Mie Sagu
Mie sagu menjadi makanan khas di beberapa wilayah Indonesia, seperti Kalimantan dan juga Pekanbaru. Walaupun begitu, kedua wilayah ini mempunyai cara yang berbeda memilih bumbu yang digunakan untuk membuat mie sagu, sehingga rasanya pasti sedikit berbeda.
Nama dari mie sagu ini diperoleh dari bahan yang digunakan dalam pembuatan mie, yaitu sagu. Mie sagu biasanya dicampur dengan udang dan ayam untuk menambah variasi rasa, serta diberi bumbu seperti saus ikan dan saus tiram. Karena menggunakan saus tiram, mie sagu jadi memiliki rasa yang sedikit manis dan juga asin.
6. Miso Pekanbaru
Masih berbicara tentang mie, Pekanbaru punya makanan khas yang namanya seperti makanan Jepang, yaitu Miso.
Miso dari Pekanbaru merupakan sajian mie kuning yang dalam proses pembuatannya dicampurkan dengan kuah kaldu dan rempah-rempah, seperti kapulaga. Biasanya tauge dan tahu goreng akan dijadikan pelengkap, supaya miso terasa semakin enak.
7. Mie Lendir
Namanya memang cukup unik, karena menggunakan kata lendir yang mungkin sedikit menggelikan bagi beberapa orang. Namun tak seperti namanya, mie lendir khas Pekanbaru cukup enak untuk dinikmati.
Sama seperti miso, bahan utama dari mie lendir juga merupakan mie kuning dan tauge. Hanya saja mie lendir dicampur dengan kuah kacang tanah yang berwarna kemerahan, dan ditambahkan kerupuk serta telur sebagai pelengkap sajian.
8. Roti Jala
Beralih dari makanan berat, kini ada makanan ringan khas kota Pekanbaru yang juga bisa kamu cicipi nih. Seperti roti jala, yang namanya mungkin sudah tidak asing lagi di telinga kamu, ya, Sobat Yummy.
Roti jala menjadi salah satu makanan khas Pekanbaru yang cukup terkenal di Indonesia. Penyajian roti jala cukup unik, karena biasanya dimakan bersama dengan saus durian atau kuah kari.
9. Bolu Kemojo
Bolu merupakan cemilan yang cukup mengenyangkan, dan cocok untuk kamu nikmati saat perjalanan untuk wisata. Seperti bolu kemojo dari Pekanbaru, yang memiliki tekstur padat, lembut, dengan rasa yang manis, sangat tepat untuk menemani ketika kamu berkeliling Pekanbaru.
Dahulu, bolu kemojo dibuat dengan berukuran yang besar. Namun saat ini, sajian bolu kemojo tersedia dalam ukuran kecil, seperti cupcake dengan bentuk bunga.
10. Lempok Durian
Lempok durian sebenarnya memiliki tekstur seperti dodol, yang dibuat dari campuran buah durian dengan gula merah. Pembuatan lempok durian ini cukup memakan waktu, karena harus menunggu hingga adonan mengental. Lempok durian pas untuk dinikmati oleh kamu yang suka cemilan manis.
Lempok durian sendiri dibuat, karena buah durian sangat mudah dijumpai di kota Pekanbaru.
11. Lopek Bugi
Jika masyarakat Sunda memiliki kue tradisional bugis, Pekanbaru juga mempunyai lopek bugi yang enak untuk dinikmati. Rasa lopek bugi cukup manis, dan memiliki tekstur yang kenyal.
Lopek bugi Pekanbaru dibuat dari tepung ketan yang dicampur dengan santan, yang diisi dengan kelapa parut. Lopek bugi biasa disajikan dalam bungkusan daun pisang.
12. Asidah
Makanan khas Pekanbaru selanjutnya adalah asidah. Terdengar cukup asing, ya? Tapi rasanya tidak kalah enak kok dengan makanan khas lainnya. Asidah ini dikatakan merupakan makanan yang terpengaruh dari budaya Arab. Pembuatanya menggunakan bahan seperti cengkeh, pandang, dan kayu manis. Kamu pasti sudah bisa membayangkan betapa harumnya makanan yang satu ini.
13. Keripik Nanas
Keripik nanas menjadi makanan khas pekanbaru yang sangat ringan untuk dikonsumsi. Keripik nanas mempunyai rasa yang manis dengan teksturnya yang renyah, sehingga cocok untuk kamu nikmati saat sedang bersantai.
Selain kaya akan rempah-rempah, Indonesia juga kaya akan kuliner di berbagai daerahnya, seperti pada kota Pekanbaru. Jadi, dari beberapa makanan khas Pekanbaru di atas, mana nih yang mau kamu coba lebih dulu?
Baca Juga: 12 Makanan Khas Lampung dengan Rasa Unik dan Menggiurkan