10 Makanan yang Mengandung Vitamin A dan Baik untuk Tubuh

Tidak hanya untuk mata, tapi juga baik untuk kesehatan

10 Makanan yang Mengandung Vitamin A dan Baik untuk Tubuh

penulis:

Zulfatul Jannah

Bagikan:

Vitamin A merupakan vitamin yang dibutuhkan untuk tubuh. Vitamin A sendiri berguna dalam menjaga daya tahan tubuh, reproduksi, kesehatan kulit, penglihatan, serta organ vital lainnya yang ada dalam tubuh.

Tak hanya itu, vitamin A juga menjadi salah satu energi yang dibutuhkan untuk tubuh. Bagi wanita dewasa, dibutuhkan sekitar 600 mikrogram vitamin A per hari. Begitu pula, pria yang membutuhkan sekitar 650 mikrogram vitamin A per harinya.  Berikut, adalah contoh makanan yang mengandung vitamin A:

Baca Juga: Apa Itu Vitamin? Jenis dan Fungsi Vitamin bagi Tubuh

1. Wortel

cara menyimpan wortel di kulkas
ilustrasi wortel segar (pexels.com/mali maeder)

Selama ini, wortel memang dikenal sebagai makanan yang mengandung vitamin A dan baik untuk mata. Dalam 100 gram wortel sendiri, mengandung beta-karoten sebanyak 8.330 mcg atau setara dengan 694 mcg vitamin A. Selain itu wortel juga mengandung antioksidan yang dapat melindungi mata dari paparan sinar blue light yang berbahaya.

2. Hati Sapi

Ilustrasi hati sapi
Ilustrasi hati sapi (istockphoto/zeleno)

Siapa sangka hati sapi merupakan salah satu makanan yang mengandung vitamin A yang tinggi. Dalam 100 gram hati sapi mengandung sekitar 4.970 mcg vitamin A. Meskipun memiliki banyak kandungan vitamin A, hati sapi tetap tidak boleh untuk dikonsumsi setiap hari atau dengan jumlah yang berlebih. Jika berlebihan, maka akan berdampak pada nyeri tulang, rambut rontoh, bahkan kerusakan liver.

3. Bayam

ilustrasi tumis bayam tomat
ilustrasi tumis bayam tomat (dok. yummy app/lulu)

Bayam yang biasanya disebut dengan sayuran kaya akan zat besi, ternyata juga mengandung vitamin A. Dalam 100 gram bayam terdapat sekitar 306 mcg vitamin A di dalamnya. Tak hanya itu, di dalamnya juga terkandung beta-karoten sebesar 3.670 mcg yang merupakan provitamin A dan baik untuk tubuh.

Baca Juga: 10 Manfaat Bayam untuk Kesehatan Tubuh

4.Brokoli

ilustrasi brokoli yang sudah ditiriskan
ilustrasi brokoli yang ditiriskan (paxels.com/fcafotodigital)

Selain memiliki kalori yang rendah, brokoli termasuk salah satu makanan yang mengandung vitamin A yang cukup tinggi. Tak hanya itu, brokoli juga memiliki kandungan vitamin C dan K yang baik untuk tulang dan antioksidan. Dengan mengonsumsi brokoli kamu juga bisa menurunkan risiko dari penyakit kanker.

5. Paprika

paprika
ilustrasi paprika (pexels.com/victoriabowers)

Paprika adalah salah satu makanan yang mengandung vitamin A tinggi. Dalam 100 gram paprika mengandung sebanyak beta-karoten sebesar 222 mcg. Bagi kamu yang ingin mendapatkan kadar vitamin A yang lebih banyak, dianjurkan untuk mengonsumsi paprika bewarna merah.

6. Ubi Jalar

Potongan ubi jalar
ilustrasi ubi jalar (pexels.com/elahaney)

Ubi jalar menjadi salah satu umbi-umbian yang memiliki kadar vitamin A yang tinggi. Dalam 100 gram ubi jalar rebus, terdapat kandungan vitamin A sebanyak 147 mcg. Bagi kamu yang ingin mendapatkan lebih banyak vitamin A, dianjurkan untuk mengonsumsi ubi jalar bewarna oranye.

7. Keju

Ilustrasi keju
Ilustrasi keju (freepik.com/freepik)

Sobat Yummy suka dengan keju?

Makanan satu ini ternyata memiliki kandungan vitamin A yang cukup tinggi, lho. Dalam 100 gram keju, terdapat kandungan vitamin A sebesar 317 mcg. Tak hanya itu, keju juga mengandung kalsium dan zat besi yang baik untuk kesehatan tulang dan gigi.

Baca Juga: 7 Jenis Keju, Manfaat Keju, dan Alasan Kenapa Keju Banyak Jenisnya

8. Telur rebus

Ilustrasi telur rebus
Ilustrasi telur rebus (freepik.com/timolina)

Siapa suka sarapan dengan telur rebus?

Ternyata, telur rebus memiliki cukup banyak kandungan vitamin A. Dalam sebutir telur rebus memiliki 90 mcg kandungan vitamin A di dalamnya. Telur ini juga kaya akan kolin dan protein yang baik untuk saraf dan pelindung dalam sel.

9. Selada

selada sayuran bagus untuk ibu hamil
ilustrasi selada (unsplash.com/petr magera)

Selada yang biasanya kita makan sebagai lalapan, ternyata juga termasuk salah satu makanan yang mengandung vitamin A yang cukup tinggi. Di dalam 100 gram selada terdapat kandungan vitamin A sebesar 436 mcg. Tak hanya itu, selada juga kaya akan serat dan folat yang baik untuk sistem pencernaan dan ibu hamil.

Baca Juga: ​7 Sayuran yang Mengandung Vitamin B12, Baik untuk Tubuh!

10. Minyak hati ikan kod

Ilustrasi minya hati ikan kod
Ilustrasi minya hati ikan kod (medicalnewstoday.com)

Minyak ikan kod yang terkenal sebagai suplemen omega-3, ternyata juga memiliki kandungan vitamin A yang cukup tinggi. Dalam satu sendok teh minyak hati ikan ini terdapat kandungan vitamin A sebanyak 1.350 mcg. Jadi, dengan mengonsumsi ini, kamu dapat menjaga kelembapan dan fungsi mata agar terhindar dari rabun senja.

Baca Juga: 15 Sayuran Segar yang Kaya Vitamin A, Perbanyak Konsumsinya Yuk!

Jadi, bagaimana Sobat Yummy?

Vitamin A memang sangat dibutuhkan untuk kesehatan tubuh. Kamu juga bisa mendapatkan sumber vitamin A dengan mengonsumsi bebereapa makanan yang mengandung vitamin A dari Yummy App tersebut. 

Jika kamu ingin menemukan resep, nutrisi, maupun rekomendasi kuliner lainnya. Kamu bisa download Yummy App! Karena akan ada banyak resep, dan wawasan kuliner yang harus kalian ketahui.

Topik

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

amalia saras

amalia saras

Semur Hati Sapi

Semur Hati Sapi

(5.0)

40 mnt

229

Artikel Lainnya di nutrisi