Gliantika
5.0
(2 Rating)
Bakpao karakter paling disukai sama anak-anak. Selain bentuknya yang bagus & sesuai keinginan anak, rasanya juga enak. Bikin anak semangat buat makann
Langkah 1
Aduk rata bahan biang, diamkan 10 menit sampai berbusa (kalau tidak berbusa, artinya ragi tidak aktif & jangan dipakai)
Langkah 2
Campur terigu, gula pasir & garam halus. Aduk rata. Tuang bahan biang & air. Uleni hingga setengah kalis.
Langkah 3
Masukkan mentega putih. Uleni lagi sampai kalis elastis (sampai tidak lengket di tangan). Banting-banting adonan agar elastis. Agar cepat, bagi 2 adonan, lalu satukan kembali.
Langkah 4
Bagi adonan menjadi beberapa bagian sesuai bentuk yang diinginkan. Saya bagi 2 (warna merah yang paling besar & sisakan sedikit untuk tanpa warna.
Langkah 5
Warna merah bagi menjadi 9 bagian (45gr). Bulatkan adonan
Langkah 6
Pipihkan kembali adonan & beri isian coklat keju. Tutup & bulatkan kembali (bentuk sesuai karakter yang diinginkan)
Langkah 7
Letakkan adonan yang sudah dibentuk di atas kertas roti. Adonan tanpa warna pipihkan, jadikan untuk mata. Jika sudah selesai tutup dengan serbet bersih & diamkan 20 menit hingga mengembang 2x lipat
Langkah 8
Panaskan kukusan. Kukus bakpao ±15 menit dengan api sedang. Lapisi tutup kukusan dengan serbet agar uap tidak jatuh ke bakpao. Setelah matang, jangan langsung dibuka. Diamkan 5 menit agar bakpao tidak berkerut.
Langkah 9
Setelah 5 menit, keluarkan bakpao dari kukusan. Tunggu setengah dingin / hangat, lalu buat hiasan kepala spiderman dengan coklat cair. Sajikan selagi hangat agar coklatnya lumer
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua