Nila Iswahyudi
5.0
(2 Rating)
Sumber resep dari akun tiktok : Wandaaa Kitchen. Jika menggunkan cetakan mini akan menghasilkan bolu sekitar 18-20 buah,tergantung besar kecil cetaka
Langkah 1
Siapkan wadah, masukkan Bahan A (telur, gula pasir, SP dan vanilli), mixer dengan kecepatan tinggi hingga mengembang, kental, berjejak. Turunkan speed mixer.
Langkah 2
Kemudian masukkan Bahan B (tepung terigu, baking powder dan garam), mixer dengan kecepatan rendah hingga tercampur rata.
Langkah 3
Kemudian masukkan Bahan C (campuran pisang dan margarin),aduk menggunakan spatula hingga tercampur rata.
Langkah 4
Bagi adonan menjadi 2 bagian. 1 bagian adonan beri lelehkan dark chocolate, aduk dengan spatula hingg tercampur rata.
Langkah 5
1 bagian adonan lainnya beri keju cheddar parut, aduk rata.
Langkah 6
Oles tipis-tipis cetakan dengan minyak, kemudian tuang secukupnya adonan bolu coklat dan keju, tuang hingga cetakan penuh, hentakan perlahan. Lakukan hingga habis.
Langkah 7
Kemudian masukkan ke dalam kukusan yang sudah panas (bungkus penutup kukusan degan kain bersih). Kukus bolu selama 30 menit/ hingga matang.
Langkah 8
Setelah matang, angkat bolu dari kukusan, keluarkan bolu dari cetakan. Siap disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua