Bunga Kol Goreng Ala Korea

Resep Bunga Kol Goreng Ala Korea

Annisaa T.K

Annisaa T.K

5.0

(1 Rating)

Jika bosan dengan menu ayam buldak, ayam dapat diganti dengan bunga kol goreng, rasanya tak kalah enak.

Bahan Utama

200 gr bunga kol

Minyak goreng secukupnya, untuk menggoreng

Bumbu Ala Korea

1/2 buah bawang bombai ukuran sedang

2 siung bawang putih

2 sdm pasta gochujang

2 sdm saus tomat

2 sdm saus sambal

2 sdt minyak wijen

1 sdt madu

1/4 sdt garam

1/4 sdt kaldu bubuk

Minyak goreng secukupnya, untuk menumis

50 ml air

Bumbu Rendam

1/2 sdt garam

1/2 sdt merica bubuk

1/2 sdt bawang putih bubuk

100 ml air

Bahan Baluran

100 gr tepung serba guna

Advertisement

Cara Membuat

Cuci bersih bunga kol, petiki dan remdam di air bumbu.

Langkah 1

Cuci bersih bunga kol, petiki dan remdam di air bumbu.

Satu per satu masukan ke dalam tepung serbaguna, ratakan. Celupkan lagi pada bumbu rendam dan balur lagi di tepung serbaguna, sisihkan.

Langkah 2

Satu per satu masukan ke dalam tepung serbaguna, ratakan. Celupkan lagi pada bumbu rendam dan balur lagi di tepung serbaguna, sisihkan.

Panaskan minyak, goreng hingga matang kecoklatan.

Langkah 3

Panaskan minyak, goreng hingga matang kecoklatan.

Iris bawang bombai dan cincang bawang putih, kemudian tumis hingga wangi. Masukan semua bahan saus, aduk rata, masak hingga mengental.

Langkah 4

Iris bawang bombai dan cincang bawang putih, kemudian tumis hingga wangi. Masukan semua bahan saus, aduk rata, masak hingga mengental.

Masukan bunga kol goreng, aduk rata. Sajikan hangat.

Langkah 5

Masukan bunga kol goreng, aduk rata. Sajikan hangat.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait