Ceker Bumbu Terasi

Resep Ceker Bumbu Terasi

Laila Fitria

Laila Fitria

5.0

(1 Rating)

Dimakan dengan nasi hangat, enak banget.

Bahan Utama

200 gram ceker ayam

3 siung bawang merah, iris tipis

2 siung bawang putih, iris tipis

5 buah cabe rawit, iris tipis

1 batang daun bawang, potong kasar

2 sdm kecap manis

1 sdt saus tiram

1 sdt terasi bubuk

½ sdt garam

½ sdt gula pasir

¼ sdt merica bubuk

½ sdt kaldu jamur

150 ml air

1 sdm minyak goreng, untuk menumis

Cara Membuat

Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.

Langkah 1

Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.

Tambahkan cabe rawit, tumis hingga layu.

Langkah 2

Tambahkan cabe rawit, tumis hingga layu.

Tambahkan kecap manis dan saus tiram, aduk rata.

Langkah 3

Tambahkan kecap manis dan saus tiram, aduk rata.

Tambahkan terasi bubuk, aduk rata.

Langkah 4

Tambahkan terasi bubuk, aduk rata.

Masukkan ceker ayam, aduk rata dengan bumbu. Kemudian tuang air, masak sampai mendidih.

Langkah 5

Masukkan ceker ayam, aduk rata dengan bumbu. Kemudian tuang air, masak sampai mendidih.

Bumbui dengan garam, gula pasir, merica bubuk dan kaldu jamur. Koreksi rasa dan masak sampai bumbu meresap dan air menyusut.

Langkah 6

Bumbui dengan garam, gula pasir, merica bubuk dan kaldu jamur. Koreksi rasa dan masak sampai bumbu meresap dan air menyusut.

Setelah air menyusut, masukkan irisan daun bawang, aduk rata. Matikan kompor dan sajikan.

Langkah 7

Setelah air menyusut, masukkan irisan daun bawang, aduk rata. Matikan kompor dan sajikan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: