Empal Asem Cirebon

Resep Empal Asem Cirebon

Hana Arnin

Hana Arnin

5.0

(4 Rating)

Yummy !

Bahan Utama

300 gr daging sapi sandung lamur

1.5 liter air

2 lembar daun jeruk

2 lembar daun salam

1 batang sereh, geprek

BUMBU HALUS :

8 siung bawang merah

3 siung bawang putih

1 sdt ketumbar

1/2 sdt merica

1 ruas jempol lengkuas

3 butir kemiri utuh

BUMBU LAIN :

1/2 batang daun bawang, iris-iris

3 sdm air asam

Secukupnya garam

Secukupnya kaldu bubuk

1/2 sdt gula pasir

PELENGKAP :

1 batang daun seledri, ambil daunnya saja, iris halus

1 batang daun bawang, iris-iris

2 buah tomat, potong sesuai selera

Sambal rawit

Advertisement

Cara Membuat

Rebus daging bersama air, sereh, daun salam dan daun jeruk dengan api kecil sampai daging mulai empuk, sekitar 20 menit. Setelah dingin potong-potong daging sesuai selera, saring air rebusannya dan takar sebanyak 1 liter.

Langkah 1

Rebus daging bersama air, sereh, daun salam dan daun jeruk dengan api kecil sampai daging mulai empuk, sekitar 20 menit. Setelah dingin potong-potong daging sesuai selera, saring air rebusannya dan takar sebanyak 1 liter.

Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan setengah batang daun bawang yang diiris-iris tadi sampai matang dan wangi.

Langkah 2

Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan setengah batang daun bawang yang diiris-iris tadi sampai matang dan wangi.

Rebus kembali daging dan kaldu yang sudah disaring tadi.

Langkah 3

Rebus kembali daging dan kaldu yang sudah disaring tadi.

Masukkan bumbu tumis, garam, kaldu bubuk dan gula pasir. Masak sampai daging benar-benar empuk.

Langkah 4

Masukkan bumbu tumis, garam, kaldu bubuk dan gula pasir. Masak sampai daging benar-benar empuk.

Tuang air asam, dan koreksi rasa.

Langkah 5

Tuang air asam, dan koreksi rasa.

Sesaat sebelum diangkat, masukkan sebagian irisan daun seledri dan daun bawang. Matikan api

Langkah 6

Sesaat sebelum diangkat, masukkan sebagian irisan daun seledri dan daun bawang. Matikan api

Penyajian, beri potongan daging, tomat, secukupnya dain bawang dan seledri, lalu tuang kuahnya. Sajikan bersama sambal rawit dan nasi hangat.

Langkah 7

Penyajian, beri potongan daging, tomat, secukupnya dain bawang dan seledri, lalu tuang kuahnya. Sajikan bersama sambal rawit dan nasi hangat.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait