Ikan Bakar Sambal Colo #JelajahTimur

Resep Ikan Bakar Sambal Colo #JelajahTimur

Rindi Megasari B.

Rindi Megasari B.

5.0

(7 Rating)

Assalamu'alaikum. Resep ikan bakar simpel untuk keluarga di rumah. Ditambah sambal colo- colo pedas dan segar khas Ternate. Yuk coba bikin di rumah.

Bahan Utama

4 ekor ikan mas (ukuran sedang)

2 siung bawang putih

3 sdm perasan jeruk lemon

1,5 sdt garam

3 sdm air hangat

Bumbu halus

4 siung bawang merah

2 siung bawang putih

1 butir kemiri

Bahan Lain

2 sdm minyak goreng

2 sdm gula merah (haluskan)

5 sdm kecap

3 sdm air

1/2 sdt garam

Sambal Colo- Colo

3 siung bawang merah

1 buah cabe merah

3 buah cabe rawit

1 buah tomat

2 sdm perasan lemon

3 sdm minyak panas

1/2 sdt gula

1/2 sdt garam

Alat & Perlengkapan

Piring

Teflon

Piring Saji

Advertisement

Cara Membuat

Haluskan bawang putih dan garam, beri perasan jeruk lemon dan air hangat. Aduk rata.

Langkah 1

Haluskan bawang putih dan garam, beri perasan jeruk lemon dan air hangat. Aduk rata.

Bersihkan ikan mas, lalu marinasi dengan bumbu bawang putih tadi. Diamkan minimal 1 jam.

Langkah 2

Bersihkan ikan mas, lalu marinasi dengan bumbu bawang putih tadi. Diamkan minimal 1 jam.

Uleg bumbu halus bawang merah, bawang putih, kemiri.

Langkah 3

Uleg bumbu halus bawang merah, bawang putih, kemiri.

Tumis hingga harum.

Langkah 4

Tumis hingga harum.

Tambahkan air, kecap, gula merah dan garam. Aduk rata bumbu olesan untuk ikan bakar.

Langkah 5

Tambahkan air, kecap, gula merah dan garam. Aduk rata bumbu olesan untuk ikan bakar.

Masak bumbu olesan ikan bakar hingga mengental.

Langkah 6

Masak bumbu olesan ikan bakar hingga mengental.

Oleskan bumbu yang sudah mengental ke seluruh permukaan ikan. Lalu panggang di teflon selama 15 menit api kecil, lalu balik sisi lainnya, panggang 15 menit. Sampai matang.

Langkah 7

Oleskan bumbu yang sudah mengental ke seluruh permukaan ikan. Lalu panggang di teflon selama 15 menit api kecil, lalu balik sisi lainnya, panggang 15 menit. Sampai matang.

Iris dan potong bawang merah, cabe merag, cabe rawit dan tomat. Beri garan, gula, perasan jeruk lemon dan minyak. Aduk rata, tes rasa.

Langkah 8

Iris dan potong bawang merah, cabe merag, cabe rawit dan tomat. Beri garan, gula, perasan jeruk lemon dan minyak. Aduk rata, tes rasa.

Taruh ikan bakar di piring, beri sambal colo- colo diatasnya. Ikan Bakar Sambal Colo- colo. Siap dihidangkan.

Langkah 9

Taruh ikan bakar di piring, beri sambal colo- colo diatasnya. Ikan Bakar Sambal Colo- colo. Siap dihidangkan.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait