Chef Anne
4.0
(53 Rating)
Makanan festive khas Timur Tengah yang kaya akan rempah, cocok dihidangkan saat acara keluarga.
Piring
Oven
Sendok
Panci
Piring Saji
Panci Besar
Panci Kecil
Advertisement
Langkah 1
Ungkep ayam: panaskan minyak dalam panci, tumis bawang bombay, bawang putih, jahe, kapulaga, dan sereh hingga harum dan layu, kemudian tambahkan kayu manis, bunga lawang, sereh, daun salam, bubuk jintan, garam masala, cengkih, pala bubuk, bubuk kunyit, garam, dan lada. Setelah itu, masukkan ayam dan air. Masak hingga air meresap ke dalam ayam selama 20 menit. Kemudian angkat ayam dan sisihkan air hasil ungkepannya. Tips: -Guna ungkep adalah agar bumbunya benar-benar meresap dan daging ayam empuk.
Langkah 2
Goreng Ayam: Panaskan minyak goreng di atas panci, kemudian goreng ayam dengan api sedang hingga kecoklatan, tiriskan Tips: -Dapat juga memasak ayam menggunakan air fryer atau oven dengan suhu 200 C selama 10-15 menit.
Langkah 3
Membuat Nasi: Siapkan rice cooker, masukkan beras basmati yang telah dicuci bersih. Tuangkan air kaldu hasil rebusan ayam sebelumnya. Tambahkan saffron dan aduk rata dengan sendok. Kemudian tutup rice cooker dan masak hingga nasi matang. Tips: -bunga saffron opsional apabila sulit ditemukan dapat diganti dengan air kunyit. -Pastikan air menutupi permukaan beras di rice cooker. Apabila dirasa kurang, boleh tambahkan air dan juga garam.
Langkah 4
Acar: Campurkan timun acar, wortel, dan bawang merah ke dalam wadah, lalu tambahkan air lemon, garam, dan gula ke dalamnya. Kemudian aduk hingga merata, dan sisihkan.
Langkah 5
Assembling: Tata nasi yang telah matang di dasar piring, kemudian beri ayam yang telah di goreng di atasnya. Setelah itu, taburkan almond dan kismis yang telah digoreng dan beri irisan bawang bombay dan juga tomat. Nasi Mandhi siap untuk disajikan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Diskusi ()
Lihat Semua