Sambal Tempe Kemangi

Resep Sambal Tempe Kemangi

Indah Kurniasari

Indah Kurniasari

5.0

(1 Rating)

Tempe merupakan salah satu bahan makanan Nusantara yang berasal dari fermentasi kedelai dan meski sederhana, tempe sudah terkenal di mancanegara. SayaLihat Selengkapnya

Bahan Utama

1 papan tempe (potong kotak)

15 gr daun kemangi

1 buah tomat

2 buah cabe merah

15 buah cabe rawit

1 sdt terasi sangrai

2 siung bawang merah

1 siung bawang putih

1/2 sdt air jeruk nipis

1/2 sdt garam

1/2 sdt gula

1/2 sdt kaldu bubuk

Bumbu Perendam Tempe

1 siung bawang merah

1 sdt garam

1/4 sdt kaldu bubuk

30 ml air

Cara Membuat

Haluskan bahan perendam tempe, beri air lalu aduk rata. Celupkan tempe dan biarkan sebentar hingga bumbu meresap ke tempe

Langkah 1

Haluskan bahan perendam tempe, beri air lalu aduk rata. Celupkan tempe dan biarkan sebentar hingga bumbu meresap ke tempe

Goreng semua tempe hingga matang lalu tiriskan

Langkah 2

Goreng semua tempe hingga matang lalu tiriskan

Haluskan tempe

Langkah 3

Haluskan tempe

Goreng bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe rawit, dan tomat hingga setengah layu. Angkat dan tiriskan

Langkah 4

Goreng bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe rawit, dan tomat hingga setengah layu. Angkat dan tiriskan

Lalu haluskan bersama terasi sangrai, garam, gula, dan kaldu bubuk

Langkah 5

Lalu haluskan bersama terasi sangrai, garam, gula, dan kaldu bubuk

Tumis sambal yang dihaluskan tadi dan masukkan air jeruk nipis serta setengah bagian daun kemangi. Aduk rata

Langkah 6

Tumis sambal yang dihaluskan tadi dan masukkan air jeruk nipis serta setengah bagian daun kemangi. Aduk rata

Masukkan tempe yang sudah dihaluskan dan masukkan sisa daun kemangi tadi. Masak sebentar. Bisa dikoreksi rasanya lalu sajikan

Langkah 7

Masukkan tempe yang sudah dihaluskan dan masukkan sisa daun kemangi tadi. Masak sebentar. Bisa dikoreksi rasanya lalu sajikan

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan: