laily puspitasari
5.0
(1 Rating)
Enak dan mudah dibuat. Cocok sebagai camilan gurih siang hari. Selamat mencoba!
Advertisement
Langkah 1
Panaskan dandang sampai air mendidih. Masukkan sawi putih, kukus selama 10 menit. Angkat dan sisihkan.
Langkah 2
Potong dadu daging ayam. Masukkan daging ayam dan bawang putih ke dalam chopper. Proses sampai halus.
Langkah 3
Tuang hasil gilingan ke dalam wadah. Tambahkan bawang bombai, daun bawang, wortel, tepung tapioka, merica bubuk, pala bubuk, garam, gula pasir, dan kaldu bubuk. Aduk sampai rata.
Langkah 4
Ambil selembar sawi putih kukus. Beri satu sendok makan isian, kemudian lipat kanan kiri dan gulung hingga rapat. Lakukan sampai adonan habis. Letakkan hasil gulungan di wadah tahan panas.
Langkah 5
Dalam mangkuk, campur jadi satu semua bahan kuah. Aduk rata sambil koreksi rasa sesuai selera. Tuang ke dalam wadah berisi sawi putih gulung sampai merata.
Langkah 6
Panaskan kukusan sampai mendidih airnya. Masukkan sawi putih gulung. Kukus selama 30 menit sampai matang.
Langkah 7
Ambil piring saji, letakkan sawi putih gulung dan kuahnya. Tambahkan irisan cabai rawit dan daun bawang. Sajikan selagi hangat.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua