Soto Ceker Lamongan #JagoMasak2022

Resep Soto Ceker Lamongan #JagoMasak2022

iikfatty

iikfatty

5.0

(1 Rating)

Resep saya dapatkan dari teman yang asli Surabaya. Kuah sotonya segar ditambah ceker ayamnya yang empuk, Yummy sekali.

Bahan Utama

300 gr ceker ayam

50 gr soun seduh

1 butir telur rebus, potong

1 batang daun bawang

Irisan kol dan tauge secukupnya

Bawang goreng, untuk taburan

Bumbu halus

2 siung bawang putih

3 siung bawang merah

1/2 sdt merica butiran

1/2 ruas kunyit bakar

1 ruas jahe geprek

Advertisement

Cara Membuat

Rebus ceker sampai empuk, tiriskan buang airnya.

Langkah 1

Rebus ceker sampai empuk, tiriskan buang airnya.

Haluskan bawang merah, bawang putih, merica, kunyit bakar dan jahe geprek.

Langkah 2

Haluskan bawang merah, bawang putih, merica, kunyit bakar dan jahe geprek.

Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan ceker ayam.

Langkah 3

Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan ceker ayam.

Tuang air agak banyak. Tambahkan garam, kaldu bubuk ayam dan gula pasir secukupnya.

Langkah 4

Tuang air agak banyak. Tambahkan garam, kaldu bubuk ayam dan gula pasir secukupnya.

Tata dalam mangkuk, soun, telur rebus, irisan kol, daun bawang dan tauge. Siram dengan kuah dan ceker ayamnya. Taburi dengan bawang goreng diatasnya.

Langkah 5

Tata dalam mangkuk, soun, telur rebus, irisan kol, daun bawang dan tauge. Siram dengan kuah dan ceker ayamnya. Taburi dengan bawang goreng diatasnya.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait