Swirl Bread Ubi Ungu

Resep Swirl Bread Ubi Ungu

Ummu LaZha

Ummu LaZha

5.0

(1 Rating)

Seru seruan bikin roti isi ubi ungu yang dipelintir - pelintir kaya gini.

Bahan Utama

3 gr ragi instan

250 gr tepung protein tinggi

1 butir telur

35 gr gula pasir

30 gr margarin

80 ml susu cair

½ sdt garam

Bahan Isi

3 sdm skm

200 gr ubi ungu

2 sdm margarin

Alat & Perlengkapan

Garpu

Loyang

Oven

Rolling Pin

Advertisement

Cara Membuat

Kupas ubi ungu, lalu kukus hingga melunak, angkat dan simpan ke dalam wadah, biarkan dingin

Langkah 1

Kupas ubi ungu, lalu kukus hingga melunak, angkat dan simpan ke dalam wadah, biarkan dingin

Hancurkan Ubi ungu menggunakan garpu hingga halus, lalu tambahkan margarin dan susu kental manis, aduk hingga rata

Langkah 2

Hancurkan Ubi ungu menggunakan garpu hingga halus, lalu tambahkan margarin dan susu kental manis, aduk hingga rata

Siapkan wadah, masukkan tepung, telur, ragi dan gula pasir. Uleni hingga setengah kalis

Langkah 3

Siapkan wadah, masukkan tepung, telur, ragi dan gula pasir. Uleni hingga setengah kalis

Masukkan margarin dan garam, lalu uleni kembali hingga kalis elastis. Proofing/istirahatkan adonan selama ±60 menit atau hingga mengembang 2x lipat. Lalu kempeskan, uleni sebentar dan bulatkan kembali

Langkah 4

Masukkan margarin dan garam, lalu uleni kembali hingga kalis elastis. Proofing/istirahatkan adonan selama ±60 menit atau hingga mengembang 2x lipat. Lalu kempeskan, uleni sebentar dan bulatkan kembali

Ratakan dough menggunakan rolling pin sehingga berbentuk persegi panjang

Langkah 5

Ratakan dough menggunakan rolling pin sehingga berbentuk persegi panjang

Bagi dough menjadi 2 sisi. Beri salah satu sisinya dengan pasta ubi ungu, ratakan

Langkah 6

Bagi dough menjadi 2 sisi. Beri salah satu sisinya dengan pasta ubi ungu, ratakan

Lipat dough hingga menyatu. Lalu potong dough menjadi seperti berumbai seperti di foto

Langkah 7

Lipat dough hingga menyatu. Lalu potong dough menjadi seperti berumbai seperti di foto

Plintir atau putar tiap potongan ke arah yang sama untuk tiap potongannya, lalu gulung, bagi menjadi 2 bagian.

Langkah 8

Plintir atau putar tiap potongan ke arah yang sama untuk tiap potongannya, lalu gulung, bagi menjadi 2 bagian.

Masukkan ke dalam loyang yang sudah diolesi dengan margarin, proofing selama ±15 menit, sambil proofing, panaskan oven.

Langkah 9

Masukkan ke dalam loyang yang sudah diolesi dengan margarin, proofing selama ±15 menit, sambil proofing, panaskan oven.

Oleskan permukaannya  dengan susu cair sebelum masuk ke dalam oven. Panggang roti di suhu 180°C selama ± 30 menit. Keluarkan roti dari oven dan loyang lalu olesi dengan margarin.

Langkah 10

Oleskan permukaannya dengan susu cair sebelum masuk ke dalam oven. Panggang roti di suhu 180°C selama ± 30 menit. Keluarkan roti dari oven dan loyang lalu olesi dengan margarin.

Yuk rating resep ini.

Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.

Bagikan:

Recook Terbaru

Belum ada recook di resep ini

Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!

Diskusi ()

Lihat Semua

Kategori Resep

Resep Masakan Lainnya

Resep Bahan Terkait

Resep Kategori Terkait