Yeni eka
5.0
(1 Rating)
Ingin masak yang cepat dan praktis tapi bergizi?? Salah satunya jipang ini sering banget dijadikan sayuran yang praktis, dalam membuatnya sangat mudah
1 buah jipang
1 butir telur
4 buah sosis (potong serong)
3 siung bawang putih
1 siung bawang merah
2 buah cabe keriting
4 buah cabe rawit
1 ruas laos (geprek)
2 lembar daun salam
1/2 sdt garam
1 sdt kaldu jamur
1/2 sdt gula pasir
1 sdm minyak sayur
Advertisement
Langkah 1
Kupas dan potong korek memanjang. Remas-remas jipang dengan 1 sdm garam agar getahnya hilang dan agak layu. Kemudian menggunakan air mengalir setelah itu tiriskan.
Langkah 2
Potong bumbu rajang seperti bawang merah, bawang putih, cabe keriting, cabe rawit dan laos digeprek.
Langkah 3
Setelah telur orak arik dan sosis digoreng kemudian tiriskan, ditaruh dipiring.
Langkah 4
Panaskan minyak goreng, tumis bawang merah, bawang putih, cabe keriting dan cabe rawit hingga tercium bau harum jika sudah tambahkan laos geprek dan daun salam.
Langkah 5
Lalu masukkan jipang yang sudah dipotong aduk hingga merata. Beri tambahan garam, kaldu jamur, dan gula aduk hingga merata. Tunggu matang.
Langkah 6
Setelah jipang sudah matang tambahkan sosis goreng dan telur orak-arik aduk hingga merata matikan api.
Langkah 7
Tumisan jipang telur sosis siap dihidangkan.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua