7 Tempat Makan Babi Guling Di Jakarta yang dijamin Enak!

Tidak perlu bingung lagi mau makan Babi Guling dimana

7 Tempat Makan Babi Guling Di Jakarta yang dijamin Enak!

penulis:

Zulfatul Jannah

Bagikan:

Perayaan hari Natal tentunya tidak lepas dari makanan yang satu ini, babi guling. Benar sekali, makanan satu ini memang menjadi primadona saat momentum Natal. Beruntunglah bagi kalian yang bisa menikmati nikmatnya daging babi. Jika dibandingan daging lainnya memang daging babi memiliki kenikmatan yang tiada duanya.

Sobat Yummy juga tidak perlu jauh-jauh ke Bali untuk menikmati daging babi guling dengan kulitnya yang kriuk. Karena di Jakarta kalian juga bisa merasakan rasanya tes kriuk. Tekstur daginnya yang lembut ditambah dengan kulitnya yang cruchy akan membuat kalian tidak bisa menolak makanan yang satu ini.

Nah, beruntungnya banyak pula penjual daging babi guling yang tidak kalah nikmat dengan daging babi yang bisa kalian jumpai di Bali. Berikut merupakan rekomendasi daging babi guling yang harus kalian coba.

Baca Juga: 15 Resep Kue Natal Paling Favorit Enak dan Mudah dibuat

1. Babi Guling Ko Made

Ilustrasi babi guling ko made
Ilustrasi babi guling ko made (Google My Business)

Rekomendasi pertama yang harus kamu kunjungi ketika kamu ingin memakan daging babi guling di Jakarta adalah Babi Guling Ko Made. Jika kamu menyukai makanan dengan porsi yang besar ini merupakan salah satu restoran yang cocok dengan itu. Untuk kamu yang menyukai makanan dengan porsi besar kamu bisa mencoba menyantap Paket Bigul Besar. Menunya pun bervariasi mulai dari nasi, urap, lawar, babi goreng, sate lilit, babi guling,  dan kulit babi. Kamu akan merasakan nikmatnya daging babi dengan berbagai menu variasi paketnya yang akan memenui perutmu dengan nikmat.

  • Alamat:  Jl. Pluit Karang Indah Timur, Blok L 9 Timur No. 23, Pluit, Jakarta. 
  • Jam Operasional:
  • Telp: 0878-7863-9089
  • Harga: Rp50.000 - Rp200.000

2.The Fat Pig

Ilustrasi the fat pig
Ilustrasi the fat pig (Google My Business)

Sobat Yummy berdomisili di Pluit?

Tempat makan babi guling di Jakarta yang satu ini merupakan tempat makan yang paling banyak direkomendasikan. Tidak hanya babi guling, kamu juga bisa menyicipi banyak kuliner babi lainnya. Harga kuliner di restoran ini memang termasuk mahal, akan tetapi kelezatan yang ada di daging babi yang mereka jual tidak bisa   dikalahkan.

  • Alamat: Jl. Pluit Utara Raya No.33, RT.14/RW.4, Pluit, Kec. Penjaringan, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 1445
  • Jam Operasional: Setiap Hari pukul 10.00 - 19.00 WIB.
  • Telp:  (021) 6696309
  • Harga: Rp40.000 - Rp200.000

3. Pokenbir

Ilustrasi pokenbir
Ilustrasi pokenbir (Google My Business)

Tempatnya ada di Lippo Kuningan, bagi kamu yang sedang ingin memakan babi mungkin restoran ini bisa menjadi solusinya. Tempat makan ini juga tidak hanya menyediakan makanan nusantara melainkan juga makanan olahan babi western. Setiap porsinya akan membuat kamu tidak ingin berhenti makan disini.

  • Alamat: Lippo Kuningan, Jl. H. R. Rasuna Said No.Kav. B 12, RT.6/RW.7, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12940
  • Jam Operasional: Minggu - Kamis pukul 10.30 - 22.00 | Jumat - Sabtu pukul 10.30 - 22.00 WIB.
  • Telp: 021-29110145 dan 081210016657 
  • Harga: Rp100.000 - Rp200.000

4. Warung I Gusti Ayu Taman

Ilustrasi warung I Gusti Ayu Taman
Ilustrasi warung I Gusti Ayu Taman (Google My Business)

Tempat makan babi guling ini berada di dalam area sebuah Pura Ibadah umat Hindu. Menu yang paling favorit disini tentunya adalah babi gulingnya. Sobat Yummy mungkin bisa mencobanya ketika memasuki Pura Rawamanggun, Jakarta Timur. Meskipun tempatnya sederhana, namun rasa yang disajikan oleh Babi Guling ini memiliki rasa yang tidak kalah dengan restoran kuliner babi lainnya.

  • Alamat:  Jl. Daksinapati Raya No. 10 RT.11/RW.14 Rawamangun RT.11, RT.11/RW.14, Rawamangun, Pulo Gadung, East Jakarta City, Jakarta 13220
  • Jam Operasional: Senin - Minggu pukul 10.00 - 17.00 WIB
  • Telp: 021 47866963 dan 08128510520
  • Harga: Rp20.000 - Rp100.000

5. Hoghock

Ilustrasi Hoghock
Ilustrasi Hoghock (Google My Business)

Derah Pantai Indah Kapuk juga menjual kuliner babi yang enak dan tidak kalah dengan cita rasa daging babi di Bali. Restoran ini dinamakan Hoghock, restoran dengan menu nusantara khas Bali yang kental. Kamu juga bisa mencoba menu babi yang menjadi salah satu best seller mereka yaitu, nasi campur Hoghock sambal matah dengan isian lengkap dari mulai sate babi, irisan pork knuckle, pork belly, kulit crispy kriuk, dll. Daging babinya disuwir dengan sangat lembut dan bumbunya sangat meresap.

  • Alamat:  Ruko Elang Laut (4), Jl. Pantai Indah Kapuk No.59, Kamal Muara, Kec. Penjaringan, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14470
  • Jam Operasional: Setiap Hari pukul 10.00 - 22.00 WIB.
  • Telp:  (021) 29866474
  • Harga: Rp50.000 - Rp200.000

6. Little Ubud

Ilustrasi Little Ubud
Ilustrasi Little Ubud (Google My Business)

Masih di PIK, seperti namanya restoran ini memang retoran yang bernuansa Ubud atau Bali. Bagi Sobat Yummy yang ingin menyantap sajian kuliner babi guling dengan nuansa Bali mungkin tempat makan ini merupakan jawaban yang pas. Menunya juga bervariasi tidak hanya kuliner dengan daging babi, disini juga menyajikan kuliner bali yang tidak kalah nikmatnya. Kamu juga harus mencoba menu  samcan goreng, nasi goreng babi kecombrang, sate babi, dan crispy pork sambal matah yang tidak kalah nikmatnya.

  • Alamat:  Ruko Trimaran (2), Ruko Metro Blok 6KJ, Jl. Mandara Permai VII, Kamal Muara, Penjaringan, North Jakarta City, Jakarta 14470
  • Jam Operasional: Setiap Hari pukul 10.00 - 21.30 WIB.
  • Telp: 0811-1989-850
  • Harga: Rp50.000 - Rp200.000

7. Pig Hunter

Ilustrasi pig hunter
Ilustrasi pig hunter (Google My Business)

Kalau Sobat Yummy menyukai makanan babi yang tasty, mungkin ini adalah tempat paling sempurna buat kamu. Sobat Yummy bisa menemukan semua kuliner babi disini. Tak heran, tempat makan ini sering menjadi favorit bagi pecinta kuliner daging babi. Kalau kamu kesini, jangan lupa untuk mencoba Pork Knuckle, Pork Belly, dan Pork Burger with Bacon and Cheese yang akan membuatmu jatuh cinta.

  • Alamat:Jl. Danau Sunter Utara No.3A, RT.4/RW.18, Sunter Agung, Kec. Tj. Priok, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14350
  • Jam Operasional: Setiap Hari pukul 10.00 - 22.00 WIB.
  • Telp: 085693297461 dan 085693297461
  • Harga: Rp50.000 - Rp200.000

Baca Juga: Ciri-ciri Daging Babi yang Membedakannya Dengan Daging Sapi

Jadi, bagaimana Sobat Yummy?

Momentum Natal memang paling enak dengan memakan daging babi guling. Sobat Yummy tidak perlu khawatir, karena tempat makan daging babi guling yang enak juga ada banyak di Jakarta.

Jika Sobat Yummy kebingungan dalam menentukan kuliner, disini Yummy hadir sebagai solusi. Jangan lupa download Yummy App untuk resep, rekomendasi, dan tips selengkapnya. Selamat Mencoba!

Topik

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Atik Haryono

Atik Haryono

Babi Kecap

Babi Kecap

(5.0)

5 langkah

3.2 rb

Artikel Lainnya di kuliner