Masak bakso mudah, porsi lebih banyak
Bakso sapi merupakan makanan berat yang bisa jadi pengganti nasi di kala lapar melanda. Selain bakso daging yang kenyal dan lembut, makanan ini juga disajikan bersama mie kuning putih, serta kuah dari kaldu yang gurih dan menyegarkan. Bakso juga menjadi salah satu comfort food orang Indonesia yang bisa dinikmati kapan saja, khususnya saat udara terasa dingin di kala hujan.
Meski cukup umum di kalangan masyarakat Indonesia, faktanya makanan satu ini merupakan hasil akulturasi kuliner China dan Indonesia. Di negeri asalnya, bakso dibuat menggunakan daging babi sebagai bahan utamanya. Sedangkan di Indonesia dengan penduduknya yang mayoritas muslim, bakso dibuat dengan mengganti bahan utamanya menjadi daging sapi.
Ada banyak hidangan bakso dengan berbagai jenis penyajian yang bisa ditemukan saat ini, seperti bakso iga, bakso telur, bakso urat, bakso tetelan, bakso mercon, hingga bakso keju. Jika lazimnya bakso berbentuk bulat, ternyata ada juga bakso dengan bentuk gepeng yang unik. Bakso gepeng ini menjadi ciri khas bakso sapi di Pontianak. Berbeda dengan proses pembuatan bakso bulat, bakso gepeng dibuat dengan membentuk olahan daging menjadi pipih dalam kondisi panas.
Proses pembuatan bakso terbilang mudah. Sobat Yummy bisa membuatnya sendiri di rumah dengan mengikuti resep bakso sapi 1 kg di bawah ini, berikut dengan cara membuatnya.
Bahan-bahan
Cara Membuat
Tidak sulit kan membuat bakso sapi sendiri? Lebih mudahnya lagi, Sobat Yummy juga bisa menggunakan daging sapi giling yang banyak dijual di supermarket. Dengan resep bakso sapi 1 kg ini, Sobat Yummy bisa membuat bakso dalam porsi besar dan menyimpannya di freezer sebagai stok untuk beberapa waktu. Berbagai resep menarik dan tips kuliner lainnya juga bisa Sobat Yummy temukan di Yummy App.
Penulis: Citra Irhamna
Baca Juga: 9 Comfort Food Orang Indonesia, Enak dan Mudah Didapatkan