​10 Resep Makanan Anak 1 Tahun untuk Penambah Berat Badan

​Beragam menu pilihan saat Si Kecil susah makan

​10 Resep Makanan Anak 1 Tahun untuk Penambah Berat Badan

penulis:

Yummy Official

Bagikan:

Bagi para orangtua, memang menyenangkan jika melihat tumbuh kembang Si Kecil yang aktif. Namun, salah satu yang sering kali bikin khawatir adalah berat badannya yang susah naik dan menolak saat diberi makan.

Untuk itu, orangtua harus lebih semangat membuat makanan pendamping ASI yang bergizi untuk si Kecil. Perkenalkan anak pada tekstur makanan halus terlebih dahulu, baru kemudian pelan-pelan beralih ke tekstur yang lebih kasar.

Nah, agar anak semakin lahap dan berat badannya bisa naik, Sobat Yummy perlu mempelajari 10 resep makanan anak 1 tahun penambah berat badan berikut ini. 

1. Nasi Tim Ayam dan Sayur

1. Nasi Tim Ayam dan Sayur

Bahan-bahan:

  1. 500 ml kaldu ayam
  2. 30 gr buncis, potong-potong
  3. 30 gr kacang merah
  4. 50 gr nasi
  5. 20 gr daging ayam, kukus, iris, dan cincang dengan pisau
  6. 20 gr hati ayam, kukus, iris, dan cincang dengan pisau
  7. 1 sdt unsalted butter

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih buncis dan kacang merah, kemudian potong-potong buncis dan rebus dengan air kaldu hingga setengah empuk.
  2. Tambahkan nasi, aduk rata. Masak kurang lebih 15 menit.
  3. Tambahkan hati ayam dan daging ayam yang telah diiris sedikit hancur menggunakan pisau.
  4. Masak menggunakan api kecil sambil terus diaduk agar matang merata, lalu tambahkan butter. Aduk rata kembali, kemudian angkat.
  5. Blender nasi tim setengah kasar, cukup sekitar 30 detik sampai 1 menit.
  6. Masukkan ke dalam wadah tahan panas yang bisa tertutup rapat. Panaskan di baby food warmer atau microwave bila hendak disajikan untuk nanti.

2. Bubur Manado MPASI

2. Bubur Manado MPASI

Bahan-bahan:

  1. 1 centong nasi
  2. 150 gr labu kuning
  3. 1/2 buah jagung manis
  4. 1 genggam daun kangkung
  5. 1 genggam daun kelor
  6. 2 siung bawang merah, cincang
  7. 2 siung bawang putih, cincang
  8. 1 batang serai, memarkan
  9. 1 lembar daun salam
  10. 450 ml air kaldu ayam
  11. 1/2 sdt garam
  12. 1/2 sdt gula
  13. 1/4 sdt merica bubuk
  14. Minyak goreng secukupnya
  15. 2 sdm ikan tongkol goreng, suwir-suwir
  16. Bawang goreng secukupnya 

Cara Membuat:

  1. Siangi kangkung dan daun kelor. Potong-potong labu kuning dan sisir jagung manis.
  2. Panaskan minyak, tumis bawang merah, serai, dan daun salam hingga harum.
  3. Masukkan air kaldu ke dalam panci.
  4. Masukkan nasi, labu kuning, dan jagung manis ke dalam panci lalu aduk rata.
  5. Tambahkan garam, gula, dan merica. Aduk rata dan koreksi rasa.
  6. Masak labu dan jagung hingga matang dan kuah mengental.
  7. Masukkan kangkung dan kelor ke dalam bubur. Aduk rata dan masak sampai layu. Angkat.
  8. Sajikan bubur bersama ikan suwir dan bawang goreng.

3. Bubur Oatmeal Stroberi

3. Bubur Oatmeal Stroberi

Bahan-bahan:

  1. 3 sdm oatmeal
  2. 3 sdm susu formula
  3. 200 ml air
  4. 5 buah stroberi
  5. 4 sdm gula pasir

Cara Membuat:

  1. Blender oatmeal hingga halus.
  2. Potong-potong stroberi, kemudian masak dengan gula sampai mengental.
  3. Masukkan oatmeal, susu bubuk, dan air. Nyalakan kompor, masak sambil diaduk supaya tidak lengket di dasar panci.
  4. Masak sampai meletup-letup dan mengental. Sajikan selagi hangat.

4. Potato Cream Soup

4. Potato Cream Soup

 Bahan-bahan:

  1. 1 buah kentang, kukus, dan haluskan
  2. 2 sdm daging giling
  3. 1/4 buah wortel, potong dadu kecil
  4. 1/2 mangkuk bunga kol, potong kecil-kecil
  5. 1/4 buah bawang bombai cincang kasar
  6. 1 siung bawang putih, cincang kasar
  7. 150 ml susu evaporasi (bisa diganti dengan susu UHT)
  8. 150 ml air
  9. 3 sdm keju cheddar parut
  10. 1/4 sdt merica bubuk
  11. 1 sdm terigu
  12. 1/2 sdt kaldu jamur
  13. 1 batang seledri cincang
  14. Margarin secukupnya

Cara Membuat:

  1. Panaskan margarin sampai meleleh, tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum dan layu.
  2. Masukkan daging giling, tumis sampai berubah warna.
  3. Masukkan wortel dan bunga kol, tumis sampai 1/2 matang. Tambah sedikit saja air agar tidak gosong.
  4. Masukkan terigu, aduk rata cepat.
  5. Masukkan air dan susu. Aduk sampai rata.
  6. Masukkan kentang kukus yang sudah dihaluskan dan irisan seledri. Aduk sampai tercampur rata, bumbui dengan merica bubuk dan kaldu jamur.
  7. Masak sampai mendidih.
  8. Masukkan keju parut, aduk sebentar sampai tercampur rata. Angkat dan sajikan.

5. Sup Ayam Brokoli

5. Sup Ayam Brokoli

Bahan-bahan:

  1. 100 gr dada ayam
  2. 100 gr brokoli
  3. Air garam secukupnya untuk merendam brokoli
  4. 1 buah tahu goreng
  5. 1250 ml air
  6. 2 siung bawang putih, cincang
  7. 1/4 buah bawang bombai
  8. 1/4 buah tomat, potong dadu
  9. Gula secukupnya
  10. Garam himalaya secukupnya
  11. Minyak canola atau minyak goreng secukupnya

Cara Membuat:

  1. Siangi brokoli, kemudian rendam dalam air garam selama 5 menit untuk menghilangkan pestisida, kotoran, atau ulat sayur. Setelah direndam, cuci bersih brokoli.
  2. Tumis bawang putih dan bawang bombai yang sudah dicincang menggunakan 1 sdm minyak canola, butter atau minyak kelapa.
  3. Tumis bumbu sampai harum.
  4. Tuang air kemudian masukkan potongan ayam, masak sampai ayam matang.
  5. Setelah ayam matang, masukkan brokoli, lalu beri gula dan garam secukupnya.
  6. Masak brokoli sampai layu (jangan terlalu lama memasak agar terjaga kandungan gizi dari brokoli).
  7. Setelah api kompor mati, masukkan tahu goreng yang sudah dipotong dan tomat.
  8. Sajikan sup dengan nasi hangat sesuai tekstur yang disukai anak.

6. Potato Pizza

6. Potato Pizza

Bahan-bahan:

  1. 2 buah kentang kukus
  2. 1 sdm tepung terigu
  3. Sejumput garam
  4. Sejumput lada bubuk (opsional)
  5. 1/4 potong sosis, iris tipis
  6. 2 buah unsalted cheese
  7. 2 sdt saus tomat (tomat direbus, lalu diblender dan disaring)

Cara Membuat:

  1. Lumatkan kentang, lalu tambahkan tepung terigu, garam, dan lada bubuk.
  2. Uleni hingga bisa dibentuk.
  3. Bagi menjadi 2, lalu pipihkan di atas teflon.
  4. Oles dengan saus tomat, beri topping sosis dan unsalted cheese.
  5. Panggang selama 20 menit sampai matang dengan api kecil, lalu angkat dan hidangkan.

7. Puding Roti Pisang

7. Puding Roti Pisang

Bahan-bahan:

  1. 1 butir telur
  2. 30 gr gula pasir
  3. Sejumput garam
  4. 150 ml susu cair
  5. 20 gr margarin, lelehkan
  6. 3 lembar roti tawar
  7. 1 buah pisak kepok
  8. 2 lembar keju slice

Cara Membuat:

  1. Siapkan semua bahan, potong dadu pisang, roti, serta keju kecil-kecil.
  2. Panaskan kukusan terlebih dahulu. Sembari itu, lelehkan margarin di aluminum foil cup. Segera angkat dan dinginkan setelah margarin mencair.
  3. Kocok telur, garam, dan gula hingga gula larut.
  4. Tuang susu dan margarin, aduk rata.
  5. Tata irisan roti, pisang, dan keju di aluminum foil cup. Jangan terlalu penuh mengisinya agar tidak luber saat dikukus karena mengembang.
  6. Tuangkan adonan telur yang sudah dikocok tadi.
  7. Kukus dengan api sedang cenderung kecil selama 25 sampai 30 menit.

8. Singkong Thailand

8. Singkong Thailand

Bahan-bahan:

  1. 1 buah singkong
  2. 400 ml santan kekentalan sedang
  3. 2 sdm gula pasir
  4. 1/2 sdt garam
  5. 1/4 sdt vanili bubuk
  6. Keju parut secukupnya
  7. Air secukupnya untuk merebus singkong
  8. 2 sdm maizena, larutkan dengan sedikit air

Cara Membuat:

  1. Kupas singkong, potong jadi beberapa bagian sesuai selera. Beri sedikit garam, rebus hingga empuk, tiriskan.
  2. Didihkan santan menggunakan api sedang, aduk-aduk terus hingga mendidih agar santan tidak menggumpal.
  3. Setelah mendidih, masukkan garam dan vanili bubuk, lalu aduk rata.
  4. Tambahkan larutan maizena, masak hingga mengental sambil diaduk, lalu matikan api.
  5. Salin singkong ke dalam piring saji.
  6. Siram dengan vla santan dan taburi dengan keju parut. Sajikan.

9. Muffin Bayam Keju

9. Muffin Bayam Keju

Bahan-bahan:

  1. 10 lembar daun bayam
  2. 20 gr keju cheddar
  3. 1 butir telur
  4. 3 sdm gula pasir
  5. 3 sdm margarin cair
  6. 4 sdm tepung terigu
  7. 1 sdm susu bubuk formula
  8. 1/2 sdt baking powder

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih bayam lalu keringkan. Cincang halus dan parut keju.
  2. Siapkan wadah, masukkan gula pasir dan telur. Kocok menggunakan whisk atau mixer sampai berbusa dan gula larut.
  3. Masukkan bayam, keju, dan margarin cair ke dalam adonan. Aduk rata.
  4. Ayak bahan kering yang terdiri dari terigu, susu bubuk formula dan baking powder. Kemudian, masukkan bahan kering ke wadah telur. Aduk sampai tercampur rata.
  5. Siapkan cup muffin, masukkan adonan 1/3 cup. Panggang dengan suhu 150 derajat selama 20 menit atau sampai matang (sesuaikan dengan oven masing-masing).
  6. Jika sudah matang, angkat dan sajikan.

10. Tamago Boro (Egg Biscuit)

10. Tamago Boro (Egg Biscuit)

Bahan-bahan:

  1. 1 butir telur ayam kampung
  2. 1,5 sdm gula halus
  3. 3 sdm tepung maizena
  4. 1 sdm susu formula

Cara Membuat:

  1. Siapkan semua bahan.
  2. Masukkan telur dan gula halus lalu aduk rata.
  3. Tambahkan tepung maizena dan susu bubuk. Uleni sampai membentuk adonan.
  4. Ambil sedikit adonan, bentuk bulat. Jika ketika dipulung adonan masih bleber, tambahkan lagi sedikit maizena.
  5. Tata dalam teflon dan beri jarak, kemudian panggang hingga matang selama kurang lebih 30 menit.
  6. Panggang dengan api kecil, dan beri alas di bawah teflon supaya biskuit matang merata. Tutup teflon.
  7. Biskuit juga bisa dipanggang dengan oven dan magic com.

Itulah 10 resep makanan anak 1 tahun penambah berat badan. Setelah mengikuti resep di atas, semoga si Kecil makin lahap makan, ya!

Baca Juga: Penting, Ketahui Cara Menyimpan MPASI Tanpa Kulkas

Topik

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Lian Maulian

Lian Maulian

Tempe Kecap MPASI > 1 Tahun #YummyMPASIChallenge

Tempe Kecap MPASI > 1 Tahun #YummyMPASIChallenge

(5.0)

5 langkah

4.3 rb

Artikel Lainnya di nutrisi