​7 Cara Memasak Tofu agar Tidak Hancur, Simpel Banget!

Goreng tofu jadi makin gampang!

​7 Cara Memasak Tofu agar Tidak Hancur, Simpel Banget!

penulis:

Anna Novita Rachim

Bagikan:

Tofu dan tahu adalah makanan berbahan dasar kacang kedelai. Perbedaannya adalah ada pada teksturnya.

Tahu biasa memiliki tekstur yang padat dan keras, sementara tofu bertekstur lembut dan mudah hancur. Meskipun berbeda, kedua makanan ini memiliki kandungan protein yang sangat tinggi, lho. Nggak heran kalau tofu sering kali disajikan sebagai pengganti protein atau daging bagi para vegetarian.Β 

Namun, untuk menyajikan tofu terkadang beberapa orang sering gagal saat proses menggoreng. Tofu yang memiliki tekstur sangat lembut ini sering kali mudah hancur dan lengket pada wajan saat digoreng.

Tapi jangan khawatir, berikut Yummy App membagikan langkah-langkah memasak tofu agar tidak hancur yang mudah kamu ikuti. Yuk, simak!

1. Pilih tofu sesuai jenis dan kebutuhannya

tofu kemasan
ilustrasi tofu kemasan (flickr.com/andreanguyen)

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah memilih jenis tofu yang hendak diolah. Di supermarket tersedia banyak jenis tofu, seperti tofu seafood, tofu ayam, dan tofu original. Kamu bisa memilih jenis tofu sesuai kebutuhan. Contohnya, jika kamu ingin membuat makanan yang penuh bumbu, pilihlah tofu original tanpa rasa tambahan.

Setelah selesai memilih jenis tofu, lihat terlebih dahulu kualitas tofu yang akan kamu beli. Patikan kemasan tofu masih utuh dan tersegel. Cek juga tanggal kadaluarsa dan juga warna tofunya, ya. Tofu yang menguning dan sudah melewati masa kadaluarsanya lebih baik tidak kamu pilih karena kualitasnya sudah tidak bagus.

2. Tiriskan tofu dari cairan

ilustrasi meniriskan tofu
ilustrasi meniriskan tofu (flickr.com/framboise)

Beberapa tofu dikemas dengan tambahan air di dalamnya agar tetap segar, yang harus kamu lakukan adalah mengeringkan tofu dari air. Agar tofu kering sempurna, kamu bisa menyiapkan tofu setidaknya satu jam sebelum dimasak.

Tiriskan tofu di atas saringan agar air turun semua. Jika kamu belum yakin tofu sudah kering, tepuk-tepuklah tofu dengan kertas tisu hingga kering.Β 

Mungkin kamu bertanya-tanya mengapa tofu harus kering sebelum dimasak. Menghilangkan kelebihan air pada tofu akan menciptakan tekstur yang renyah selama proses penggorengan. Kalau kamu tidak mengeringkan tofu dengan benar, kelembaban pada tofu tidak akan menghilang dan inilah yang menyebabkan tofu lengket saat digoreng.Β 

3. Perhatikan minyak pada wajan

ilustrasi minyak goreng
ilustrasi minyak pada wajan (flickr.com/melissawiese)

Salah satu kesalahan yang sering terjadi ketika menggoreng tofu adalah minyak yang kurang saat menggoreng. Tofu yang menempel di wajan dan hancur ini dikarenakan tofu menempel langsung pada wajan yang tidak berlapis minyak. Sebisa mungkin untuk melapisi seluruh sisi wajan dengan minyak agar tidak mudah hancur dan menempel.Β 

Baca Juga: ​20 Resep Olahan Tahu Putih untuk Lauk dan Camilan nan Lezat

4. Pastikan minyak panas

ilustrasi minyak panas untuk menggoreng
ilustrasi minyak panas (flickr.chriscampbell)

Selain itu, kamu juga perlu memastikan minyak yang kamu gunakan sudah panas sempurna. Hal ini akan mengurangi kemungkinan tofu yang mudah hancur dan menempel pada wajan. Minyak yang belum panas dan masih hangat malah akan terserap pada tofu lebih banyak dan membuat tofu lembek.

Untuk memastikan minyak sudah panas sempurna, kamu bisa mengeceknya dengan cara memasukan satu siung bawang merah. Jika minyak sudah mendesis, artinya minyak sudah panas dan siap untuk digunakan.

5. Potong tofu jangan terlalu tipis

cara memasak tofu dengan benar
ilustrasi memotong tofu (flickr.com/randyreddig)

Tofu biasanya dijual dengan bentuk yang tebal dan dibalut dengan plastik. Cara mudah memotong tofu adalah dengan merendam tofu di dalam air hangat beberapa menit. Hal ini dilakukan agar tofu mudah dikeluarkan dari kemasan.

Lalu, bagaimana cara mengeluarkan tofu dari plastik dan tidak hancur? Caranya, belah kemasan di bagian tengah dengan cara melintang menggunakan pisau tajam. Setelah itu, keluarkan tofu dengan cara didorong dari ujung plastik sampai keluar.Β 

Selanjutnya, potong tofu agak tebal. Memotong tofu yang terlalu tipis, malah akan membuat tofu mudah hancur saat digoreng. Usahakan memotong tofu dengan tebal 2 cm agar lebih mudah diolah.

6. Masak hingga matang sebelum diberi bumbu

cara memasak tofu dengan benar
ilustrasi memasak tofu (flickr.com/bellaphon)

Salah satu tips agar tofu yang diolah tidak mudah hancur adalah menggorengnya sebelum diberi bumbu. Hal ini dilakukan agar tekstur tofu bisa lebih kuat jika kamu mengolahnya lagi dengan cara ditumis. Nah, pada tahap ini jangan lupa untuk menggoreng tofu dengan minyak yang panas, ya!

7. Jangan terlalu sering membolak-balikkan tofu

cara memasak tofu dengan benar
ilustrasi memasak tofu (flickr.com/emily)

Tips terakhir adalah jangan terlalu sering membalikkan tofu saat digoreng. Mengapa? Tekstur tofu yang lembut ini akan mudah hancur. Maka dari itu, kamu bisa menunggu satu sisi matang atau kering terlebih dahulu sebelum membaliknya. Lakukan hal yang sama di sisi sebaliknya.Β 

Kunci memasak tofu agar tidak mudah hancur ada pada minyak yang digunakan saat menggoreng hingga teknik memasaknya. Nah, setelah kamu berhasil menggoreng tofu dengan tips di atas, jangan lupa untuk recook berbagai resep tofu di Yummy App, ya!

Baca Juga: ​4 Tips Menyimpan Tahu agar Tahan Lama di Kulkas ala Yummy App

Bagikan:

Artikel Terpopuler

resep masakan terkait

Emma zainal bakhri

Emma zainal bakhri

Korean Crispy Sweet Tofu

Korean Crispy Sweet Tofu

(5.0)

25 mnt

478

Artikel Lainnya di tips